Pilkada Bangli: KIM Plus Buka Pendaftaran Calon Bupati

rapat konsolidasi
Rapat Konsolidasi KIM Plus bertempat di kantor DPD II Golkar Bangli. (ist)

BANGLI | patrolipost.com – Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus Bangli kembali melakukan rapat konsolidasi bertempat di kantor DPD II Golkar Bangli, Selasa (23/7/2024). Berdasarkan hasil rapat tersebut KIM Plus membuka pintu bagi warga masyarakat yang ingin mendaftar sebagai calon dalam Pilkada Bangli.

Dalam rapat tersebut hadir Ketua DPD II Golkar Bangli I Gusti Made Winuntara, perwakilan dari partai politik lainnya.

Bacaan Lainnya

Ketua Tim Penjaringan Cabup dan Cawabup Bangli Ida Bagus Santosa mengatakan, rapat yang dilaksanakan kali ini membahas terkait pemenuhan struktur KIM Plus. Sebelumnya baru ada ketua dan sekretaris dan kini struktur sudah dilengkapi.

Berikutnya pembahasan terkait dengan langkah-langkah ke depan untuk pelaksanaan Pilkada. “Sesuai dengan kesepatan koalisi, pertama melakukan proses penjaringan dan nanti menjadi tim pemenangan kandidat,” sebutnya.

Menurutnya, selama ini sudah ada proses penjaringan di Golkar yang mana ada beberapa orang mendaftar yakni Ida Bagus Giri Putra, Gede Mangun dan Raden Cahyo Nugroho Martosubroto serta I Gusti Made Winuntara. Mereka yang berproses di Golkar ini diakomodasi oleh KIM Plus.

“Itu sudah disepakati oleh teman-teman di KIM Plus. Berarti sementara ini sudah ada 4 kandidat. Kalaupun masih ada yang berminat mendaftar lewat KIM Plus silakan,” jelas IB Santosa.

Politisi Golkar asal Desa Demulih, Kecamatan Susut ini menambahkan bahwa KIM Plus masih membuka diri dan dipersilakan untuk mendaftar. Nantinya yang mendaftar di KIM Plus akan diproses sesuai mekanisme dan kesepakatan bersama.

Pendafataran di KPU 27 Agustus, jadi KIM Plus sepakat untuk membuka diri. Pengurus akan melakukan pertemuan rutin untuk menyikapi perkembangan yang ada. Ini sifatnya dinamis. Harapannya KIM Plus melahirkan calon yang menang di Pilkada Bangli.

“Perlu digarisbawahi tidak ada calon yang tidak bisa dikalahkan, tergantung dengan strategi dan komitmen kita bersama,” kata IB Santosa. (750)

Pos terkait