SEMARAPURA | patrolipost.com – Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta didampingi Wabup, I Made Kasta dengan mengambil tempat di Ruang Praja Mandala Kantor Bupati Klungkung, Jumat (8/4/2022) menggelar acara pisah sambut Ketua Pengadilan Negeri Klungkung dengan dihadiri Forkopimda antara lain hadir Ketua DPRD Klungkung Anak Agung Gde Anom SH, Kapolres Klungkung, AKBP I Made Dhanuardana SIK MH, Dandim 1610 Klungkung, Letkol Inf Suhendar Suryaningrat SH, Kajari Klungkung Sherly Manutede SH dan Ida Dalem Semaraputra bersama Istri serta unsur OPD Klungkung.
Dalam acara pisah sambut ini untuk ketua pengadilan yang lama Putu Endru Sonata SH MH digantikan oleh Ni Made Dewi Sukrani SH Sebagai pejabat yang baru di pengadilan Negeri Semarapura.
Sambutan perpisahan Ketua Pengadilan Negeri Klungkung yang lama Putu Endru Sonata menyampaikan selama kami bertugas di kabupaten Klungkung tidak pernah mendapatkan masalah yang besar itu dikarenakan adanya komunikasi yang baik dengan Pemerintah Daerah serta unsur Forkopimda.
”Selama kami bertugas kami ucapkan terima kasih kepada Bapak Kapolres dan Bapak Dandim 1610 Klungkung karena sudah membantu kami di Pengadilan Negeri Klungkung,” ucapnya.
Sementara itu sambutan sekapur sirih Kepala pengadilan Negeri Klungkung yang baru Ni Made Dewi Sukrani SH menyampaikan terima kasih kepada Bupati Klungkung yang sudah menggagas pelaksanaan kegiatan ini sehingga bisa berkenalan langsung dengan para pimpinan daerah.
“Kita berharap kedepan dalam pelaksanaan tugas kami di pengadilan Negeri Klungkung mohon dukungannya dan bimbingannya sehingga kami bisa melaksanakan tugas penegakan hukum dengan baik,” ujar Ni Made Dewi Sukrani.
Setelah sambutan dari pejabat lama dan baru Ketua PN Klungkung, kegiatan dilanjutkan dengan pemberian cinderamata dan juga ucapan selamat kepada pejabat lama dan baru.
Kapolres Klungkung AKBP I Made Dhanuardana maupun Dandim 1610 Klungkung Letkol Inf Suhendar Suryaningrat maupun pejabat lainnya ,secara bersama sama mengucapkan selamat datang kepada pejabat baru di Klungkung, semoga betah dan lebih meningkatkan kinerja, Untuk pejabat lama selamat bertugas di tempat yang baru. (855)