Pleno Rekapitulasi Perolehan Suara Pemilu 2024, Ketua KPU Bali: Seluruh Suara Tidak Ada Masalah

ketua kpu bali
Ketua KPU Bali I Dewa Agung Gede Lidartawan. (maha)

DENPASAR | patrolipost.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Bali Rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara dan penetapan hasil pemilu 2024 digelar di Prime Plaza Hotel Sanur, Jumat (8/3/2024).

Ketua KPU Bali I Dewa Agung Gede Lidartawan mengatakan, seluruh suara dari hasil pleno di tingkat kabupaten/kota tidak dipermasalahkan. Akan tetapi, kata Lidartawan ada administrasi yang perlu dijelaskan.

Bacaan Lainnya

“Dari hasil pra rekap kemarin ada selisih yang ditemukan untuk DPT dan DPTB laki dan perempuan. Itu sudah kita temukan di TPS mana dan sekarang akan diperbaiki,” kata Lidartawan di Denpasar.

Rapat pleno KPU tingkat Provinsi Bali diagendakan digelar selama dua hari 8-9 Maret 2024. Namun, ia berharap tidak sampai dua hari. Pertimbangan itu jadi opsi karena rekapitulasi dan penetapan hasil Pemilu 2024 bertepatan dengan hari raya umat Hindu di Bali yakni, hari raya Kuningan dan Nyepi.

“Hari ini kita finalkan sehingga di Jakarta tidak ada yang salah lagi. Karena itu semuanya berimplikasi terhadap balancing data,” kata Lidartawan.

“Kita sudah ada rumus, surat suara yang diterima berapa harus balance dengan suara yang digunakan, tidak digunakan, sah dan tidak sah. Kalau masih merah berarti disitu ada yang salah, kita cari sampai tingkat TPS kita bisa lakukan,” tambahnya.  (pp03)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.