Poco Hadirkan Trendsetting Lifestyle Technology Brand bagi Anak Muda Indonesia

poco
Head of Marketing Poco Indonesia Andi Renreng dan Product Marketing Manager Poco Indonesia Jeksen saat media gathering POCO di Denpasar. (maha)

DENPASAR | patrolipost.com – Smartphone Poco menunjukkan taringnya dengan berani menargetkan pada audiens terbatas. Ponsel pintar asal Beijing, Tiongkok ini dihadirkan untuk pengguna yang ingin tampil dengan performa tinggi.

Head of Marketing Poco Indonesia Andi Renreng mengatakan, kesuksesan Poco berlanjut untuk kebutuhan mereka yang memiliki gaya hidup berbeda.

“Kami merambah komunitas-komunitas anak muda seperti komunitas seni, musik, maupun rider. Kami harus punya value, berani, berbeda dan mengusik,” kata Andi di Denpasar, Sabtu (12/8/2023).

Dikatakan Andi, Poco hadir sebagai trendsetting lifestyle technology brand bagi anak muda Indonesia. Andi menambahkan, Poco memiliki komunitas sendiri. Kreatifitas gen-Z dan milenial mendapatkan wadah untuk mengembangkan antusiasme mereka.

“Arena yang kami masuki juga memiliki karakter kuat seperti musik lebih ke hip-hop atau rap, kemudian sports untuk komunitas skateboard,” jelas Andi.

Poco menghadirkan ‘Fearless Roadshow 2023’ yang hadir di 8 kota di Indonesia yakni, Makassar, Banjarmasin, Denpasar, Surabaya, Bandung, Jogja, Semarang, dan Medan.

“Kami ingin menunjukkan bahwa dengan semangat fearless, anak-anak muda Indonesia mampu menghasilkan karya yang hebat serta mengeluarkan potensi terbaik,” ujarnya.

Sementara, Product Marketing Manager Poco Indonesia Jeksen menambahkan, Poco menghadirkan lini smartphone terbaru yakni Poco F5. Seri smartphone kelas flagship ini sukses mendobrak pasar smartphone di Indonesia.

Saat dirilis di pasaran, F5 mampu menembus penjualan lebih dari 10.000 unit hanya dalam 24 jam. Selain itu, Poco juga menghadirkan  X5 Pro 5G atau smartphone andalan konten kreator dengan performa dan kamera yang ekstrem.

“Dengan performa tunggu, fitur kamera menawarkan teknologi artificial intelegence (AI) yang dramatis hanya dengan sekali sentuh,” kata Jeksen. (pp03)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.