SEMARAPURA | patrolipost.com – Pohon-pohon bertumbangan di sejumlah tempat di wilayah Klungkung daratan maupun di seberang, Nusa Penida. Hal ini akibat hujan deras disertai angin linus, Sabtu (4/1/2020) siang.
“Kami menerima laporan, terjadi pohon tumbang di beberapa wilayah,” ujar Kalak BPBD Klungkung I Putu Widiada yang tampak sigap memantau situasi dan langsung turun ke lokasi bencana.
Pohon tumbang pertama dilaporkan terjadi di ruas jalan raya Batu Tabih, Desa Takmung, Banjarangkan, Klungkung. Pohon perindang tumbang, hingga menutup badan jalan. Kejadian itu sempat menyebabkan kemacetan, karena merupakan ruas jalan utama.
Bahkan tumbangan pohon, sempat menimpa sebuah mobil yang kebetulan melintas. Beruntung tidak sampai menyebabkan korban.
” Pohon tumbang di Jalan Batu Tabih sudah ditangani TRC BPBD Klungkung,” jelas Widiada.
Lalu di saat hampir bersamaan, pohon tumbang hingga menutup badan jalan juga dilaporkan terjadi di Jalan Raya Desa Ped, Nusa Penida, dan di Jalan Tihing Adi, Gunaksa, Dawan, Klungkung dan di Jalan Raya Gunung Merapi, Semarapura.
“Kami imbau masyarakat untuk waspada, mengingat cuaca mulai kurang bersahabat. Angin kencang dapat terjadi sewaktu-waktu,” ungkap Widiada.
Hal yang sama diutarakan Kasat Pol PP Klungkung Putu Suarta terkait banyaknya pohon bertumbangan di beberapa wilayah Klungkung. “Kita waspadai bencana pohon tumbang ini banyak terjadi. Kami imbau warga agar berhati-hati dan waspada,” ujarnya. (855)