MANGUPURA | patrolipost.com – Guna menumbuhkan pengetahuan tentang bagaimana cara agar bisa terhindar dari Covid-19, Polsek Petang menggelar kegiatan sosialisasi mengenai pengendalian Covid-19 di SMK Negeri 1 Petang di Desa Pelaga, Kecamatan Petang Badung, Rabu (20/4/2022). Tidak hanya itu, sosialisasi ini juga untuk memberitahukan generasi millenial agar terhindar dari penyalahgunaan narkoba.
Kapolsek Petang AKP I Nyoman Budiasa SH MH mengatakan bahwa di masa pandemi ini seluruh siswa wajib mematuhi Protokol Kesehatan Covid-19 yang sudah di tetapkan pemerintah. Tentu dengan mencuci tangan, menjaga jarak, menggunakan masker, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas
Dalam kegiatan ini juga pihaknya memberikan imbauan kepada seluruh generasi millenial di SMA Negeri 1 Petang agar tidak mencoba dan berani menggunakan narkoba.
“Janganlah sekali kali mencoba atau menggunakan narkoba karena itu sangat dilarang oleh pemerintah dan sudah diatur oleh Undang-undang. Sekali menggunakan bisa menyebabkan ketergantungan dan tidak ada untungnya menggunakan obat-obatan terlarang itu,” tegasnya.
Selain itu, Kapolsek Budiasa berharap dengan diberikannya informasi tentang pengendalian Covid-19 dan bahaya narkoba, seluruh generasi millenial tidak lagi mengabaikan penerapan Prokes. Serta diharapkan seluruh siswa tidak ada yang terjerumus akan barang terlarang tersebut.
“Semoga tidak ada yang terjerumus ke hal-hal negatif di luar sana dan seluruhnya bisa menjadi orang-orang yang sukses di ke depannya,” tandasnya. (030)