GIANYAR | patrolipost.com – Wakapolda Bali Brigjen Pol Rockye Harri Langie SIK MH, didampingi beberapa PJU Polda Bali, kunjungi Desa Pejeng Kangin Gianyar dan disambut Kapolres Gianyar didampingi pejabat Polres dan Kapolsek Tampaksiring, Rabu (13/01/2021).
Kunjungan Wakapolda Bali ke wilayah Desa Pejeng Kangin Gianyar ini bertujuan mengecek dan memantau langsung adanya puluhan warga desa tersebut terpapar Covid-19, diduga karena klaster keluarga.
Wakapolda menyampaikan, kunjungan itu dimaksudkan untuk memantau langsung situasi di Desa Pejeng Kangin Kecamatan Tampaksiring, Gianyar tepatnya di Banjar Pengembungan. Sekaligus untuk mengetahui penyebab puluhan warga desa terpapar Covid-19 yang berasal dari klaster keluarga.
Dalam kunjungan tersebut, Wakapolda menanyakan kepada Kapolres Gianyar, mengenai langkah-langkah yang sudah dilakukan oleh Satgas Covid-19 terkait terhadap adanya penyebaran klaster keluarga di wilayah desa tersebut.
Wakapolda Bali juga memberikan saran untuk melaksanakan pengawasan ketat terhadap warga yang sebelumnya terkonfirmasi positif Covid-19 agar segera dikarantina dan menghindari aktifitas lain yang dapat meningkatkan penyebaran Covid-19.
Wakapolda juga meminta agar pihak desa berkoordinasi dengan Satgas Covid-19 Kabupaten Gianyar, agar segera melaksanakan rapid test antigen secara massal di Desa Pejeng Kangin tersebut. (hms)