Rangkul Generasi Milenial, Bali Bike Fest V 2023 Bakal Digelar di Denpasar

konpres1
Konferensi pers Bali Bike Fest V tahun 2023. (maha)

DENPASAR | patrolipost.com – Bali Bike Fest V Tahun 2023 akan digelar di Lapangan Niti Mandala Denpasar, pada 8 hingga 9 September 2023. Gelaram ini akan hadir dengan nuansa dan tampilan berbeda dengan mengusung sebuah festival yang mengedepankan konsep otomotif.

Ketua Panitia Bali Bike Frst V IB Alit Awatara mengungkapkan, galaran Bali Bike Fest merupakan bentuk perayaan Anniversary Forever Night Angels (FNA).

“Selain bentuk perayaan anniversary, Bali Bike Fest sendiri juga dibentuk sebagai wadah kreatif dan menjalin tali silahturahmi untuk semua komunitas motor besar (moge) yang ada diseluruh Indonesia,” jelas Alit Awatara saat konferensi pers, Senin (4/9/2023).

Bali Bike Fest V mengembangkan konsep serta melebarkan market target pasar dengan lebih merangkul generasi muda sampai Gen Z, dengan berbagai macam kegiatan dan event seperti, F&B Stalls, Food Truck, Bike Show, Local Brand Store, Rolling Thunder, Band Performer, Community Activities, Talkshow.

“Dengan konsep yang lebih fresh dan milenial, Bali Bike Fest V juga dibuka untuk pengunjung umum agar dapat menikmati keseruan acara tahun ini,” imbuhnya.

Tiket acara dibandrol dengan harga Rp 50.000 untuk Day 1, Rp 100.000 untuk Day 2, dan Rp 125.000 untuk 2 Daypass.

Adapun beberapa guest star Nasional & Lokal yang akan memeriahkan acara ini, diantaranya The Changcuters, Saint Loco, Pee Wee Gaskins, Ghea Indrawari, Lomba Sihir, Superman Is Dead, Crazy Horse, Bagus Wirata, Joni Agung & Double T, Radio Koplo, The Hydrant, White Swan, Dejavu, dan Unbroken.

Salah satu tokoh legenda Warkop DKI  Indro Warkop yang akan ditemani oleh Jun Bintang akan memandu acara bersama beberapa MC lainnya.

Seperti diketahui, FNA merupakan salah satu club motor yang berdiri sejak 09 September 2009. FNA didirikan oleh 3 orang founder yaitu bro Muly, bro Jeghier, dan bro Wawan.

Regulasi keanggotaan FNA mewajibkan seluruh anggotanya memiliki kendaraan yang sudah lengkap surat serta legalitas dari kendaraannya masing-masing yang saat ini mengutamakan kendaraan Roadglide. (pp03)

Pos terkait