SEMARAPURA | patrolipost.com – Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta menghadiri rapat pembentukan koperasi bagi warga miskin penerima bantuan Rehabilitasi Sosial Rumah Tidak Layak Huni (RS-Rutilahu) di Kantor Desa Selat, Kecamatan Klungkung, Kamis (9/12). Turut hadir Perencanaan Ahli Muda Setditjen PFM, Nusyamsu serta instansi terkait lainnya.
RS-Rutilahu ini merupakan salah satu kegiatan penanganan fakir miskin yang diselenggarakan oleh Kementerian Sosial Republik Indonesia. Tujuannya untuk meningkatkan kualitas tempat tinggal seperti perbaikan/rehabilitasi kondisi rumah tidak layak huni dengan prioritas atap, lantai, dinding dan fasilitas MCK.
Dalam arahannya tersebut, Bupati Suwirta sangat menyambut baik program dari pemerintah pusat ini dalam hal mengentaskan garis kemiskinan. Bupati berharap kepada para penerima bantuan agar setelah Koperasi ini dibentuk jangan sampai ada kepentingan pribadi. Bupati juga tidak henti-hentinya memberikan motivasi agar para penerima bisa menanamkan jiwa yang tulus untuk membangun keperasi ini dengan sebaik-baiknya.
Selain itu koperasi ini juga diharapkan bisa menampung produk-produk UMKM lokal seperti salah satunya membuat kripik nangka.
“Saya sangat menyambut baik program dari pemerintah pusat ini dan akan mengawal program ini dengan baik di Klungkung. Semoga kedepan dapat berjalan lancar sehingga masyarakat penerima bantuan cepat bisa keluar dari garis kemiskinan,” ujar Bupati Suwirta didampingi Kadis Sosial P3A Kabupaten Klungkung, I Gusti Agung Gede Putra Mahajaya. (855)