BORONG | patrolipost.com – Masyarakat penerima manfaat Bantuan Langsung Tunai (BLT) BBM dan Sembako membeludak di Kantor Desa Pocong, Kecamatan Lambaleda Selatan, Manggarai Timur, Kamis (29/9/2022).
Penerimaan BLT BBM dan Sembako diberikan kepada masyarakat penerima manfaat dari 6 desa yakni Desa Golo Wune, Desa Lenang, Compang Laho, Desa Pocong, Desa Lento dan Desa Pocolia. Pelayanan dibagi 3 tempat, 1 tempat pelayanan untuk masyarakat 2 desa.
Adapun jumlah Masyarakat penerima manfaat bantuan yakni desa Golo Wune 111 orang, Desa Lenang 114 orang, Desa Compang Laho 152 orang, Desa Pocong 169 orang, Desa Lento 122 orang dan Desa Pocolia 165 orang. Total masyarakat yang menerima bantuan BLT BBM dan Sembako dari 6 desa tersebut sebanyak 833 orang. Masing-masing penerima bantuan mendapatkan uang sebesar Rp. 500.000.
Di tengah senyum sumringah penerima manfaat bantuan, seorang warga Compang Laho, Yoakim Nama yang tidak tertera sebagai penerima bantuan melontarkan keluhan. Menurut Yoakim, dirinya merasa tersisihkan saat ada bantuan dari pemerintah.
“Kami ini seperti bukan Warga Negara Indonesia. Kenapa yang lain selalu ada nama sebagai penerima manfaat bantuan dari pemerintah, sementara kami seolah-olah tidak terdaftar sebagai warga di sini,” ungkapnya.
Yoakim mengaku terdaftar sebagai penerima manfaat bantuan PKH, namun yang membuat dia heran, ada warga lainnya yang menerima bantuan PKH, juga merangkap terima bantuan sosial lainnya dari pemerintah.
“Bahkan warga yang sudah meninggal pun tetap terdaftar namanya sebagai penerima manfaat,” imbuhnya.
Lebih lanjut, Yoakim memaparkan, dia juga tinggal dengan ibunya yang lansia, namun sang ibu juga tidak tertera sebagai penerima bantuan meskipun sudah lanjut usia.
“Ibu saya juga tidak menerima bantuan, meskipun sudah renta dan tidak bisa bekerja,” pungkasnya. (pp04)