Revitalisasi Gedung RSU Bangli, Ruang Mawar dan Kenanga untuk Rawat Pasien Covid-19

Kondisi ruang mawar yang akan dimanfaatkan untuk layanan pasien Covid-19 di RSU Bangli. (sam)

BANGLI | patrolipost.com – Pasien Covid-19 yang selama ini dirawat di ruang utama dan Mahottama RSU Bangli bakal dipindahkan ke ruang Mawar dan Kenanga. Pemindahan ruang rawat dilakukan  karena ruang utama dan Mahottama akan dibongkar jelang reviltalisasi Gedung RSU Bangli.

Kasubag Hukum, Humas dan Pemasaran RSU Bangli, Sang Kompyang Arie S Wijaya mengatakan, ruang utama dan Mahottama termasuk bangunan yang akan dibongkar dalam proyek pembangunan rumah sakit. Saat ini ruang utama dan Mahottama dimanfaatkan untuk perawatan pasien Covid-19.

Bacaan Lainnya

Bebernya, untuk ruang  utama memiliki kapasitas 26 tempat tidur. Sedangkan ruang Mahottama sebanyak 20 tempat tidur.  Kata Kompyang Arie, ruang Mawar dan Kenanga akan difungsikan sebagai ruang pasien Covid-19.

“Saat ini kami sedang melakukan persiapan. Sehingga segera bisa dilakukan pemindahan. Target akhir minggu untuk sudah pemindahan,” sebutnya, Selasa (7/9/2021). Ruang Mawar memiliki kapasitas tempat tidur 18 bed dan ruang kenanga kapasitasnya 30 bed.

Selama ini ruang Mawar sendiri untuk perawatan pasien neuro/saraf, sedangkan ruang Kenanga untuk pasien kebidanan/obgyn.

Dengan dialihkan sebagai ruang penangan pasien Covid-19, untuk ruang saraf dan kebidanan akan dimerger (digabung) dengan ruang lain. Bagi pasien Kenanga akan dimerger ke keruang bersalin dan pasien Mawar akan dimerger ke ruang Cempaka.

Disinggung soal kapasitas pasca dilakukan merger ruangan, Kompyang Arie menyebutkan jika ruang masih memadai. “Sesuai petunjuk bidang pelayanan ruang masih mencukupi jika dimerger,” jelasnya. (750)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.