Rumah Warga Penglumbaran Ludes Terbakar, Kerugian Capai Rp 100 Juta

rumah terbakar
Kondisi bangunan rumah di Banjar Jeruk Mancingan, Desa Penglumbaran, Kecamatan Susut, Bangli. (ist)

BANGLI | patrolipost.com – Rumah milik I Wayan Jadra (62) di Banjar Jeruk Mancingan, Desa Penglumbaran, Kecamatan Susut, Bangli, terbakar pada Sabtu (27/4/2024). Kerugian ditaksir mencapai Rp 100 juta.

Kapolsek Susut AKP I Nengah Sarjana saat dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian tersebut. Kebakaran diketahui sekitar pukul 10.00 Wita. Awalnya kerabat korban melihat kobaran api di atap rumah.

Bacaan Lainnya

“Melihat kejadian tersebut, saksi langsung memberitahu Wayan Jadra bahwa rumahnya terbakar. Saat itu Wayan Jadra berada tidak jauh dari rumahnya,” kata  AKP Nengah Sarjana, Sabtu (27/4/2024).

Mendapat kabar seperti itu, Wayan Jadra langsung pulang. Didapati ruang tamu sudah terbakar dan api merembet ke ruang lainnya. “Saat itu di salah satu kamar ada cucu korban yang sedang bermain. Korban langsung menyelamatkan cucunya,” sebut Kapolsek.

Selang beberapa waktu, petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Bangli tiba di lokasi. Upaya pemadaman berlangsung sekitar 30 menit. Dalam peristiwa tersebut, seluruh barang-barang termasuk dokumen seperti ijazah ludes terbakar.

“Diperkirakan kerugian Rp 100 juta,” ujar mantan Kasat Intel Polres Bangli ini. Dari hasil olah TKP kuat dugaan kebakaran dipicu hubungan arus pendek listrik di rumah Wayan Jadra.

Kanit Reskrim Polsek Susut Ipda I Nyoman Subamia menambahkan, pasca kejadian warga melakukan gotong royong membersihkan puing-puing kebakaran. Selain itu warga juga membuat tenda  untuk tempat sementara keluarga I Wayan Jadra beristirahat.  (750)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.