Sigap Lakukan Pemotongan Ranting Pohon, Bupati Satria Apresiasi Petugas BPBD

pohon 33333
Bupati Klungkung, I Made Satria bersama Wakil Bupati Klungkung, Tjokorda Gde Surya Putra meninjau pemotongan ranting pohon di Jalan Baypass Ida Bagus Mantra Desa Lepang, Banjarangkan, Rabu (5/3/2025). (ist)

SEMARAPURA | patrolipost.com – Mengantisipasi pohon tumbang, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) sigap melakukan pemotongan ranting pohon di Jalan Baypass Ida Bagus Mantra Desa Lepang, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung, Rabu (5/3/2025).

Upaya penanganan tersebut ditinjau langsung Bupati Klungkung, I Made Satria bersama Wakil Bupati Klungkung, Tjokorda Gde Surya Putra.

Saat tiba di lokasi, Bupati Satria memberikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada seluruh petugas BPBD Klungkung yang telah cepat melakukan upaya antisipasi ini.

“Langkah ini sangat luar biasa agar nantinya tidak terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan, apalagi pohon ini sudah berukuran besar jadi upaya ini sangat penting kita lakukan. Hal yang tidak kalah penting tiang ucapkan terimakasih kepada seluruh petugas BPBD Klungkung atas kekompakkan dan kerjasamanya dalam mengantisipasi bencana,” ujarnya.

Semenrara Kalak BPBD Kabupaten Klungkung, I Putu Widiada mengatakan bahwa kegiatan penebangan ranting pohon ini dilakukan sebagai upaya mengantisipasi agar tidak terjadi bencana.

“Jadi hari ini kita lakukan pemotongan ranting pohon di sepanjang Jln Baypass Ida Bagus Mantra Lepang sampai di Jln Baypass Ida Bagus Mantra Desa Kusamba, semoga upaya ini nantinya dapat memberikan dampak positif untuk menjaga keselamatan masyarakat saat berlalu lintas di jalan,” harapnya. (855)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *