LABUAN BAJO | patrolipost.com – Satuan Lalu lintas Polres Manggarai Barat, Polda NTT, menggelar kegiatan donor darah sebagai upaya memenuhi kebutuhan darah di Kabupaten Manggarai Barat, khususnya wilayah Labuan Bajo, sebagai destinasi super prioritas.
Kegiatan donor darah dengan menggandeng Palang Merah Indonesia (PMI) ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Polantas ke 66 Tahun 2021. Kegiatan donor darah ini menargetkan sebanyak 30 kantong darah yang berasal dari anggota Polri dan Bhayangkari di lingkungan Polres Manggarai Barat.
Kapolres Manggarai Barat AKBP Bambang Hari Wibowo SIK MSi melalui Kasat Lantas Polres Manggarai Barat Iptu Roy Weredity menjelaskan, kegiatan donor darah ini merupakan upaya Polri dalam membantu mengatasi kekurangan ketersediaan darah yang dialami PMI Labuan Bajo.
“Memperingati HUT Lantas ke 66 ini kami melakukan kegiatan donor darah dengan harapan mampu memenuhi stok darah yang dibutuhkan Palang Merah Indonesia di Kabupaten Manggarai Barat. Diharapkan darah yang dihasilkan mampu membantu yang membutuhkan. Selain itu kita berharap kegiatan ini akan terus dilakukan ke depan,” ujar Iptu Roy.
Roy menjelaskan selain kegiatan donor darah, Satuan Lalu Lintas Polres Mabar juga menyelenggarakan kegiatan vaksinasi bagi masyarakat umum sebagai salah satu upaya mempercepat dan menyukseskan program vaksinasi nasional. Selain vaksinasi, rangkaian memperingati HUT Lantas ke 66 juga dilakukan dengan kegiatan pemberian bantuan sosial berupa sembako bagi warga.
Roy menegaskan, di masa pandemi ini pelaksanaan donor darah dilakukan dengan menerapkan Protokol Kesehatan yang ketat dengan menerapkan 3M. Selain itu proses pengambilan darah juga dilakukan sterilisasi sesuai Protokol Covid-19.
Sementara itu, Siska Gonsalves, selaku tenaga lapangan PMI Kabupaten Manggarai Barat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh SatLantas Polres Mabar sebagai salah satu upaya membantu memenuhi kurangnya ketersediaan stok darah di PMI Manggarai Barat. Ia berharap kegiatan serupa dapat dilakukan oleh pihak lainnya ke depan. Sehingga mampu memenuhi permintaan darah dari warga yang membutuhkan.
“Kita berharap masyarakat semakin peka untuk melakukan donor darah karena memang stok darah kita selama ini kurang. Kita apresiasi kegiatan yang diinisiasi oleh SatLantas Mabar ini dan semoga bisa diikuti oleh yang lainnya ke depan. Karena Donor darah ini menyehatkan,” katanya.
Selain anggota Polres Manggarai Barat, kegiatan donor darah juga diikuti oleh masyarakat umum. Peter, salah satu peserta donor mengakui kegiatan donor darah ini diharapkan mampu memenuhi kebutuhan darah warga masyarakat Manggarai Barat.
“Saya ikut donor darah hari ini karena memang atas dasar inisiatif pribadi karena memang sering mendengar informasi keluarga – keluarga pasien yang tengah dirawat di rumah sakit sering kesulitan mencari pendonor darah. Mudah – mudahan dengan tersedianya stok di PMI bisa membantu yang membutuhkan,” ujarnya. (334)