Tabrakan Maut, Dosen Asal Paksebali Meregang Nyawa

Korban tabrakan maut, dosen asal Paksebali, I Wayan Subagiana (69) menghembuskan nafas terakhir di UGD RSU Klungkung, Minggu (4/10) malam. (ron)

SEMARAPURA | patrolipost.com – Seorang dosen asal Dusun Kanginan, Desa Paksebali, Dawan, Klungkung, I Wayan Subagiana, menjadi korban tabrakan maut yang terjadi di kawasan Simpang Tiga Lebah, Klungkung.

Kanit Laka Polres Klungkung, Ipda Gusti Ngurah Mahendra dihubungi, Senin (5/10) membenarkan Laka Lantas maut yang mengakibatkan seorang dosen tewas, Minggu (4/10) malam, sekitar pukul 22.00 Wita.

Adapun kendaraan yang terlibat tabrakan maut tersebut antara sepeda motor Honda Supra Fit Nopol DK 2810 IZ yang dikendarai oleh I Wayan Subagiana MSi (69) dengan pengendara sepeda motor Yamaha Jupiter MX DK 3494 MM yang dikendarai oleh Salam P Slamet (51), warga Jalan Puputan Gang VI, Lingkungan Galiran, Kelurahan Semarapura Klod, Klungkung.

Insiden yang merengang nyawa itu berawal saat sepeda motor Honda Supra Fit I yang dikendarai Wayan Subagiana datang dari arah selatan dari Jalan Rama menuju kearah utara dan sepeda motor Yamaha Jupiter yang dikendarai Salam P Slamet melaju dari arah utara menuju belok ke barat. Tiba di tempat kejadian perkara (TKP) di pertigaan Lebah, keduanya tidak bisa menguasai motor sehingga terjadi tabrakan dahsyat.

“Akibat tabrakan tersebut, I Wayan Subagiana mengalami luka dibagian kepala, lecet dan meninggal dunia di IGD RSU Klungkung. Sementara Salam P Slamet (51) mengalami bengkak pada lutut kanan,” ujar Kanit Laka, Ipda Gusti Ngurah Mahendra yang menyesalkan kejadian tabrakan tersebut.(855)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *