Tak Kuat Menanjak, Truk Angkut Sayur Terguling di Kintamani

truk
Kondisi truk yang terguling di wilayah Banjar Yeh Panes, Desa Songan, Kecamatan Kintamani, Bangli. (ist)

BANGLI | patrolipost.com – Diduga karena kelebihan muatan, truk nomor polisi AD 1521 PP yang mengakut sayur terguling di wilayah Banjar Yeh Panes, Desa Songan, Kecamatan Kintamani Bangli, Selasa (21/9/2021). 

Kapolsek Kintamani AKP Benyamin Nikijuluw menjelaskan, truk bermuatan sayuran tersebut dikemudikan oleh Nanda Rizal Hidayat, (21), asal Jawa Tengah. Truk tersebut rencana akan membawa sayuran ke Jawa. Namun naas saat  melintas di jalan raya Songan, tepatnya di Banjar Yeh Panes truk mengalami out off control (OC).

Bacaan Lainnya

“Karena kelebihan beban truk tidak kuat  naik di jalur tanjakan akhirnya  truk oleng dan terguling,” sebutnya.

Posisi truk yang terguling menutup badan jalan. Akibatnya kendaraan lain tidak bisa melintas. Sempat beberapa jam jalan tidak bisa dilalui, Selasa pagi truk sudah dievakuasi dan lalu lintas kembali normal.

Disampaikan pula, truk tersebut juga membuat seorang penumpang yakni Ibu Yanto mengalami shock. Insiden OC mengakibatkan penumpang kaget, bahkan sampai dilarikan ke Puskesmas. “Penumpang maupun supir dalam kondisi selamat,” ungkapnya. (750)

Pos terkait