Tergelincir, Seorang Pendaki Gunung Abang Alami Patah Tulang

tergelincir1
Petugas Gabungan SAR mengevakuasi pendaki Gunung Abang yang alami kecelakaan. (ist)

BANGLI | patrolipost.com – Seorang pendaki yakni Paula Shinta Kadek Peter Tamboto (42) tergelincir saat melakukan pendakian di Gunung Abang, Desa Suter, Kecamatan Kintamani, Bangli pada Minggu (25/1/2026). Pendaki yang tinggal di Jalan Raya Tuka, Desa Tuka, Desa Dalung Kecamatan Kuta Utara Badung tersebut harus dievakuasi tim SAR gabungan karena alami patah tulang.

Informasi yang berhasil dihimpun, kejadian berawal korban berangkat mulai melakukan pendakian sekitar pukul 03.30 Wita. Setelah sampai di puncak gunung sekira pukul 09.00 Wita, korban kembali turun. Memasuki pertengahan Pos 3  dengan kondisi medan pendakian sangat licin dan terjal, korban  tergelincir.  Akibatnya korban alami luka-luka dan patah tulang pada kaki kanan.

Bacaan Lainnya

Kapolsek Kintamani Kompol Made Dwi Puja Rimbawa saat dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian tersebut. Setelah mendapat laporan adanya seorang pendaki gunung Abang alami kecelakaan, segera direspons oleh tim SAR gabungan (Basarnas, TNI/Polri dan masyarakat sekitar).

Selanjutnya tim gabungan bergerak untuk melakukan evakuasi korban yang berada di ketinggian.

”Seitar pukul 19.35 Wita dengan cara ditandu oleh tim gabungan, korban akhirnya sampai ke parkiran Bukit Gunung Abang. Selanjutnya korban dilarikan ke Rumah Sakit Bali Royal Hospital untuk mendapat penanganan medis,” jelas Kompol Dwi Puja Rimbawa. (750)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *