BANGLI | patrolipost.com – Perumda Air Minum Tirta Danu Arta (PDAM) Bangli terus berupaya meningkatkan pelayanan. Pada tahun ini perusahaan daerah ini berencana melakukan optimalisasi dan pengembangan daerah layanan untuk wilayah Tembuku Utara sampai Desa Suter, Kecamatan Kintamani. Butuh dana investasi sebesar Rp 11 miliar untuk kegiatan tersebut.
Kabag Admninistrasi dan Keuangan Perumda Air Minum Tirta Danu Arta Bangli, Gusti Agung Jelantik Sutha Baskara mengatakan untuk pelanggan di wilayah Tembuku ke Utara hingga Desa Suter, Kecamatan Kintamani memang belum dapat terlayani secara optimal karena terbentur hasil produksi air yang tidak memadai.
”Selain layanan yang belum optimal, kecilnya produksi air juga menyebabkan beberapa wllayah di zona tersebut belum bisa terlayani,” ujarnya, Kamis (14/3/2024).
Lanjut Gusti Jelantik Baskara tahun ini perusahaan akan melakukan optimalisasi dan pengembangan daerah layanan untuk wilayah tersebut. Optimalisasi dilakukan lewat penambahan debit dengan memanfaatkan dua sumber mata air yakni sumber mata air Pantunan dan Paras Malem Desa Peninjoan, Kecamatan Tembuku.
Menurutnya dengan otimalisasi maka pelanggan yang saat ini mendapat suplai air secara bergilir ke depannya terlayani selama 24 jam penuh.
”Disamping itu beberapa wilayah yang sejauh ini belum bisa kita layani akan bisa terlayani,” sebutnya.
Butuh anggaran yang besar untuk program optimalisasi dan pengembangan daerah layanan tersebut. Jika berkaca dari DED estimasi anggaran yang dibutuhkan hampir Rp 11 miliar. Melihat kemampuan keuangan perusahaan dan agar bisa program ini berjalan maka untuk pembayaran dilakukan secara long tern payment (jangka panjang) selama 30 bulan.
”Tentu nanti kegiatan akan ditenderkan paling lambat pertengahan tahun ini kegiatan sudah bisa berjalan,” ujar Gusti Jelantik Baskara. (750)