TP PKK se-Kabupaten Gianyar Dilatih Pendidikan Karakter

pkk1111
Suasana Pelatihan Karakter bagi Ketua TP PKK Kecamatan, Desa/ Kelurahan se-Kabupaten Gianyar di Villa Kori Maharani, Selasa (28/9/2021). (kominfo/jjo)

GIANYAR | patrolipost.com – Dalam rangka meningkatkan pengetahuan dan kemampuan dalam mengelola kegiatan 10 program pokok PKK, terutama mengoptimalkan di Bidang Pendidikan Karakter Keluarga, TP PKK Kabupaten Gianyar melaksanakan Pelatihan Karakter bagi Ketua TP PKK Kecamatan, Desa/ Kelurahan se-Kabupaten Gianyar di Villa Kori Maharani, Selasa (28/9/2021).

Turut hadir Ketua TP PKK Kabupaten Gianyar Ny Ida Ayu Surya Adnyani Mahayastra, didampingi Asisten Administrasi Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat I Ketut Mudana, Ketua WHDI Kabupaten Gianyar Ny Ida Ayu Diana Dewi Agung Mayun, Ketua Dharma Wanita Kabupaten Gianyar Ny Dwikorawati Wisnu Wijaya, Persatuan Kepala OPD di lingkup Pemerintah Kabupaten Gianyar serta para pengurus TP PKK Kabupaten Gianyar.

Ketua panitia, Luh Gede Eka Suary mengatakan Tim Penggerak PKK merupakan pengelola gerakan pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga dalam mendukung pembangunan yang memiliki kader dari tingkat pusat sampai tingkat desa/kelurahan dan Kelompok Dasa Wisma. Dimana Ketua TP PKK menjadi motivator yang tangguh untuk menyampaikan pesan pembangunan dan menggerakkan masyarakat agar melaksanakan 10 Program Pokok PKK. “Sebagai ketua TP PKK harus memiliki kemampuan dalam mempengaruhi dan memotivasi serta menggerakkan masyarakat untuk melaksanakan 10 program pokok PKK serta mendukung program kerja pemerintah pusat dan daerah,” kata Luh Gede Eka Suary.

Adapun tujuan Pelatihan Pendidikan Karakter yaitu untuk meningkatkan kapasitas dan menanamkan rasa percaya diri dan loyalitas seorang Tim Penggerak PKK sebagai fasilitator perencanaan, pelaksanaan, pengendali dan penggerak PKK di masing-masing jenjang demi terlaksananya 10 Program Pokok PKK.

Ketua TP PKK Kabupaten Gianyar Ny. Ida Ayu Surya Adnyani Mahayastra mengatakan pendidikan karakter merupakan pendidikan yang bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai karakter tertentu kepada seseorang, yang di dalamnya terdapat komponen pengetahuan, kesadaran atau kemauan serta tindakan untuk melakukan nilai-nilai tersebut.

Pendidikan karakter ini merupakan yang kedua kalinya. Sebelumnya dilaksanakan pada tahun 2019, namun di tahun 2020 sempat tertunda karena pandemi covid-19. Pendidikan karakter sangat penting diberikan saat ini karena banyak ketua TP PKK kecamatan, desa/kelurahan, yang baru. “Pendidikan karakter ini penting unuk menjadikan diri kita memiliki kepribadian, memiliki martabat dan pemimpin yang tangguh dalam memimpin organisasi,” kata Ny Surya Adnyani Mahayastra.

Ny Surya Adnyani Mahayastra berharap dari pelatihan karakter yang dilakukan lintas koordinasi dari kabupaten, kecamatan, hingga ke desa dapat bersinergi dengan baik, serta menjadi pemimpin-pemimpin yang baik dan mengarahkan anggota PKK dan masyarakat.

Asisten Administrasi Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat I Ketut Mudana mengatakan pembangunan sumber daya manusia dimulai dari pendidikan karakter, kumpulan watak dan sifat dari seseorang yang mempunyai ciri khas masing-masing. Pendidikan karakter yang diberikan kepada TP PKK Kecamatan, Desa/Kelurahan guna mendukung kegiatan TP PKK.

Pendidikan karakter merupakan pendidikan guna mendidik karakter anak-anak, mulai dari lahir hingga hingga dewasa, yang tercermin dari perilaku yang dilakukan. “Pendidikan karakter anak dimulai dari lahir, yang tercermin dari perilaku setiap hari mulai bangun tidur,” ujar I Ketut Mudana

I Ketut Mudana sangat mengapresiasi pelatihan yang dilaksanakan ketua TP PKK Kabupaten Gianyar, serta dirinya berharap setelah selesai mengikuti pelatihan Pendidikan Karakter para peserta pelatihan dapat menerima materi yang diberikan dan mengimplementasikan apa yang sudah diperoleh kepada anggota PKK dan masyarakat. (kominfo/eka)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.