BANGLI | patrolipost.com – Kecelakaan tunggal terjadi di ruas jalan Bangbang-Nongan, tepatnya di Banjar/Desa Bangbang, Kecamatan Tembuku, Bangli, Rabu (13/4/2022). Kecelakaan libatkan mobil truk DK 8749 LJ bermuataan batu. Truk yang dikemudikan I Wayan Permana (23) terguling dan masuk jurang.
Informasi yang terhimpun truk dikemudikan Wayan Permana asal Banjar Pulasari Kangin, Desa Peninjoan, Kecamatan Tembuku. Truk membawa juga dua penumpang selaku kernet yakni I Made Suta (60) dan I Nyoman Karianta (60) asal Banjar Undisan Kaja, Desa Undisan Kecamatan Tembuku.
Kronologis kejadian berawal truk yang mengangkut batu datang dari arah Timur tepatnya Desa Nongan, Kecamatan Rendang, Karangsem menuju ke Barat (Tembuku). Namun saat melalui jalur tanjakan di wilayah Banjar/Desa Bangbang laju truk tersebut justru tidak terkendali. Truk bergerak mundur hingga masuk jurang yang posisi di Selatan jalan.
Truk masuk ke jurang yang dalam sekitar 3 meter dengan kondisi terbalik. Akibat kejadian tersebut tiga orang yang ada di dalam truk mengalami luka-luka.
Kapolsek Tembuku AKP I Gede Putu Ardana saat dikonfirmasi mengatakan truk yang bermuatan batu melaju dari arah Desa Nongan menuju Banjar Pulasari. Truk hilang kendali saat akan melewati jalur tanjakan Bangbang.
“Diduga ada masalah pada rem sehingga truk terperosok ke jurang,” ungkapnya.
Lebih lanjut, akibat kejadian tersebut supir Wayan Permana mengalami luka lecat. Made Suta, Nyoman Karianta yang merupakan kernet juga mengalami luka lecet. Pengumudi dan kernet dibawa ke RSU Bangli. “Korban dilarikan ke rumah sakit. Dari hasil pemeriksaan korban sudah diperbolehkan pulang,” sambungnya.
Sementara akibat kecelakaan tersebut kerugian material diperkirakan mencapai Rp 150 juta. “ Untuk proses evakuasi masih tunggu datangnya mobil derek,” kata AKP Putu Ardana. (750)