Umat Katolik Keuskupan Denpasar Segera Gelar Aksi Peduli Lingkungan di Klungkung

keuskupan 33333
Rombongan Pastor Keuskupan Kota Denpasar foto bersama usai audiensi dengan Pj Bupati Klungkung, I Nyoman Jendrika di Kantor Bupati Klungkung, Selasa (19/11/2024). (ist)

SEMARAPURA | patrolipost.com – Rombongan Pastor Keuskupan Kota Denpasar melakukan audiensi dengan Penjabat Bupati Klungkung, I Nyoman Jendrika di Kantor Bupati Klungkung, Selasa (19/11/2024).

Kunjungan ini dipimpin oleh Apolus Agustinus, dalam rangka rencana kegiatan aksi peduli lingkungan yakni menuangkan cairan eco enzym di Sungai Tukad Unda, Kecamatan Dawan.

Cairan eco enzyme adalah cairan yang dihasilkan dari fermentasi limbah organik, gula dan air. Cairan ini berfungsi sebagai pembersih air yang tercemar dan juga sebagai sabun antiseptik alami. Sekaligus sebagai antibakteri dan antivirus dan pengusir serangga dan hama tanaman.

Apolus Agustinus mengatakan kegiatan ini akan dilaksanakan oleh Umat Katolik Keuskupan Denpasar yang berada di Gianyar, Klungkung, Amlapura dan Denpasar, pada Minggu 24 November mendatang. Kegiatan ini dalam rangka turut serta memelihara lingkungan alam dengan merawat bumi yang menjadi rumah bersama semua makhluk tuhan. Dipilihnya Tukad Unda karena sungai ini merupakan salah satu sungai sangat dimanfaatkan oleh warga untuk keperluan sehari hari.

“Kehadiran kami disini sekaligus untuk mengundang Bapak Penjabat Bupati Klungkung untuk turut serta hadir dan menuangkan cairan eco enzyme di Tukad Unda,” ujar Apolus Agustinus.

Sementara itu Pj Bupati Nyoman Jendrika menyampaikan apresiasi dan terima kasih nya kepada Pastor Keuskupan Kota Denpasar dan umatnya yang telah memilih Tukad Unda Kabupaten Klungkung sebagai tempat dilaksanakannya aksi peduli lingkungan ini. Pihaknya menambahkan bahwa Pemda melalui Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan telah menjalin kerjasama dengan berbagai pihak dalam upaya menjaga lingkungan utamanya sungai sungai melalui pemanfaatan cairan eco enzyme.

“Saya sangat mendukung dan mengapresiasi kegiatan ini, semoga akan terus berjalan dan berkelanjutan, karena tukad unda merupakan salah satu sungai yang sehari hari dipergunakan warga dan patut kita jaga kelestarian dan kebersihannya,” ujar Pj Bupati Nyoman Jendrika menegaskan. (855)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.