SEMARAPURA | patrolipost.com – Penjabat (Pj) Bupati Klungkung, I Nyoman Jendrika menghadiri Upacara Karya Mamungkah Tawur Agung, Melaspas, Nubung Pedagingan lan Ngenteg Linggih Mapadudusan Agung di Pura Kahyangan Jagat Tirta Segening, Tirta Tunggang dan Pura Taman Sari, Banjar Siku Desa Kamasan, Desa Adat Gelgel Kecamatan Klungkung, Minggu (14/4/2024).
Kehadiran Pj Bupati disambut para prajuru adat dan tokoh serta warga pengempon pura.
Mangku Wayan Suandi selaku Ketua Panitia Karya mengatakan tujuan dilaksanakannya upacara ini adalah untuk mensetanakan Ida Sang Hyang Widhi Wasa dengan segala manifestasinya di pura yang empon oleh sebanyak 120 KK tersebut.
“Adapun dana yang dipersiapkan untuk seluruh rangkaian upacara sebanyak Rp 1,6 miliar yang berasal dari urunan krama pengempon, dana punia serta bantuan dari Pemerintah Daerah,” ungkap Mangku Suandi.
Upacara ini puput oleh Ide Pedanda Gede Putra Keniten Geria Jumpung Kamasan dan Ida Pedanda Gede Wayan Jelantik Pradnya Geria Wanasari Talibeng Karangasem. Puncak karya akan berlangsung pada Selasa 23 April 2024 mendatang.
Pj Bupati Jendrika yang didampingi Ketua DPRD Klungkung Anak Agung Gde dan Kadis Kebudayaan I Ketut Suadnyana turut menghaturkan persembahyangan serta menyerahkan punia kepada panitia Karya sebagai wujud srada bakti kepada Ida Betara Sesuhunan.
“Kita ikuti persembahyangan serta menyerahkan punia kepada panitia Karya sebagai wujud srada bakti kepada Ida Betara Sesuhunan di Pura Segening ini,” ungkap Pj Bupati Jendrika. (855)