Viral! Video Pasangan Gencet di Malang, Ternyata Settingan

Tangkapan layar video pasangan gencet di Malang. (ist)

MALANG | patrolipost.com – Jagat maya heboh atas beredarnya video pasangan gancet (kelamin terjepit) bukan suami istri di Malang, Jawa Timur. Video itu diunggah kanal Youtube Gus Idris Official dengan judul “azab berzina pasangan ini gancet” beredar sejak 5 September 2021.

Dalam video berdurasi sekitar 50 menit itu, terlihat sepasang laki-laki dan perempuan yang sedang berada di atas ranjang dengan posisi berhimpitan. Dari suara-suara terekam video tersebut (di antaranya lurah, santri dan warga setempat) diketahui bahwa pasangan gencet itu bukan pasangan suami istri.

Bacaan Lainnya

Terlihat pada video tersebut tubuh keduanya berhimpitan, ditutupi dengan selimut berwarna oranye dengan gambar Mickey Mouse. Bagian atas tubuh dan kaki terlihat tidak memakai sehelai pakaian pun. Mereka dikelilingi oleh beberapa orang.

Terdengar si perempuan menangis dan meminta tolong untuk dilepaskan karena kesakitan. Sementara orang-orang yang ada di kelilingnya terdengar melantunkan ayat suci Alquran. Sebelum pasangan tersebut ditolong, sempat terjadi perbincangan, antara warga, Gus Idris, dan santrinya.

“Kalau misal ada yang zina itu satu kampung bisa diazab oleh Allah,” kata seorang santri bernama Rayen.

Pernyataan itu pun langsung ditanggapi oleh Gus Idris “Barangkali kita berharap datangnya kita ini dibarengi turunnya hidayah,” ujarnya dalam video tersebut. Di akhir video, pasangan gancet itu pun bisa dilepaskan.

Menanggapi video berdurasi 50:26 menit itu tidak semua warganet percaya, Lalu apakah benar pasangan gancet yang viral itu benar benar terjadi dan ditolong oleh Gus Idris? Banyak juga yang menganggapnya sebagai settingan dan konten belaka. “Mantap setingannya gus,” tulis arif 97.

“Kenapa ya semakin ke sini makin gak baik aja tontonan di youtube ini, berdakwahlah sesuai dengan ketentuan tanpa harus manipulasi hal seperti ini, …” Tambah agung reza yang dikomentari oleh kamarul hanif “all about money” dan masih banyak komentar kontra lainnya.

Hingga berita ini diturunkan, video yang diunggal 5 September itu telah ditonton sebanyak lebih dari 690 ribu kali, mendapat 20 ribu like dan 2000 dislike.

Idris al Marbawy atau yang dikenal dengan sebutan Gus Idris, merupakan pengasuh dari pondok pesantren Thoriqul Jannah Malang Jawa Timur. Gus Idris juga pernah membuat kontroversi lewat konten rekayasa penembakan. Sejumlah pihak yang resah terkait video tersebut mengadukan Gus Idris ke Polres Malang. Selain meresahkan, konten yang dikemas Gus Idris dianggap menyebarkan hoaks dan melanggar UU ITE. Akibat konten itu, Gus Idris akhirnya diperiksa oleh Polres Malang.

Terkait video pasangan gencet itu sendiri sebetulnya ada penjelasan dari sang pembuat video: Simak keterangan unggahan berikut di video tersebut:

Disclaimer The material in this video has been created for educational and entertainment purposes only. This story is just a fictional one that was prophesied in a visual form. If there is a similarity in the names of characters, places of events or stories, it is simply coincidence and there is no element of intent. Every print and electronic media must include the link and or name of the GUS IDRIS OFFICIAL channel in each container which will be used for copyright of GUS IDRIS OFFICIAL.

(Penafian Materi dalam video ini dibuat hanya untuk tujuan pendidikan dan hiburan. Cerita ini hanyalah sebuah fiksi yang dibuat dalam bentuk visual. Jika ada kesamaan nama tokoh, tempat kejadian atau cerita, itu hanya kebetulan dan tidak ada unsur kesengajaan. Setiap media cetak dan elektronik wajib mencantumkan link dan atau nama channel GUS IDRIS RESMI pada setiap wadah yang akan digunakan untuk hak cipta GUS IDRIS OFFCIAL.) (807)

Pos terkait