SEMARAPURA | patrolipost.com – Di tengah suasana pandemi Covid-19, tidak menyurutkan Wakil Bupati (Wabup) Klungkung, I Made Kasta untuk beraktivitas. Seperti yang dilakukannya baru-baru ini. Wabup Made Kasta menemui para sopir pengangkut sampah dan petugas kebersihan di ruang rapat Kantor Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan. Hal ini dilakukan guna memberikan apresiasi dan motivasi kepada petugas kebersihan untuk tetap semangat dalam menjalankan tugasnya dengan maksimal. Terutama kepada I Ketut Suadnyana yang baru saja dilantik menjadi Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan.
Hal itu dibenarkan oleh Wabup Made Kasta, Selasa (12/1). Namun, dirinya menyatakan kegiatan yang dilakukan pada Senin(11/1) tersebut menyampaikan motivasi dan ucapan terima kasih atas kinerja para petugas selama ini. Namun pihaknya mengingatkan seluruh personel untuk tetap bekerja secara bersungguh sungguh, menjalankan tugas dan kewajiban masing-masing meski di tengah dampak pandemi Covid -19.
Setiap personel didorong untuk tahu dan mengerti tugas pokok dan fungsi (tupoksi) masing-masing serta memahami isi dari visi dan misi pimpinan dalam hal ini Bupati dan Wakil Bupati. Dalam kesempatan tersebut, Wabup Made Kasta juga berpesan kepada seluruh petugas untuk terus semangat dalam menjaga kebersihan dan keindahan Kabupaten Klungkung.
Apalagi Pemerintah Daerah sedang fokus dalam menggenjot sektor pariwisata. Menurutnya, kebersihan menjadi salah satu faktor utama yang dapat mendukung peningkatan sektor pariwisata. Dengan semangat dan kinerja dari para petugas kebersihan ini tentu akan menjadi pendukung dalam pembangunan sektor pariwisata.
“Jalankan tugas sesuai tupoksi dengan baik, pahami tupoksi dan visi misi kami selanjutnya jalankan di dalam program kerja. Komunikasi antara atasan dan staf harus terjalin dengan baik. Sampaikan setiap permasalahan melalui forum rapat di kantor, bukan malah mengumbarnya apalagi sampai ke media sosial. Dan ingat, semangat kerja tidak boleh kendor demi Kabupaten Klungkung yang kita cintai,” ujar Wabup Made Kasta. (855)