MANGUPURA | patrolipost.com – Pemilihan Duta Pariwisata Indonesia Tingkat Nasional dimenangkan oleh peserta putra asal Bali Anak Agung Putu Mahesa Putra dan kategori putri diraih oleh Duta Pariwisata Sulawesi Selatan Andi Suci Nurul Aisyah. Kegiatan yang diinisiasi oleh Yayasan Abhiyya Parama Mavendra itu berlangsung di Balai Budaya Giri Nata Mandala, Badung, Sabtu (13/11/2021).
Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati memiliki harapan duta pariwisata terpilih mampu menggali potensi pariwisata Indonesia dan memperkenalkannya ke masyarakat nasional dan internasional.
“Kita berharap putra putri terbaik bangsa yang terpilih ini bisa memberikan kontribusi positif membantu pemerintah dalam mempromosikan pariwisata Indonesia hingga ke kancah internasional,” kata Cok Ace, Sabtu (13/11/2021).
Bali yang tergantung dari pariwisata, merasakan dampak pandemi Covid-19. Perekonomian Bali yang terpuruk menurutnya, memerlukan terobosan agar bangkit lagi.
“Kehadiran para duta ini diharapkan mampu memberikan terobosan untuk membangkitkan dunia pariwisata,” ujarnya.
Tokoh Puri Ubud ini juga melanjutkan, Pemprov Bali melalui visi Nangun Sat Kerthi Loka Bali terus berupaya menciptakan konsep pariwisata yang ramah lingkungan dan berkelanjutan.
“Kami menekankan faktor cleanliness, safety, healthy dan environmental sebagai konsep pariwisata di Bali. Konsep itu juga menjadi strategi kami dalam mempromosikan sekaligus menjaga alam dan budaya Bali,” tambah Cok Ace.
Sebelumnya, apresiasi yang sama disampaikan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno. Menurutnya, Indonesia saat ini menjadi tuan rumah berbagai ajang internasional seperti World Superbike 2021 di Mandalika NTB. Termasuk dipilihnya Bali sebagai tuan rumah ajang bulu tangkis dunia.
“Moment seperti ini harus kita manfaatkan untuk media promosi budaya kita. Dan para finalis bisa mempromosikan juga agar dunia pariwisata segera kembali pulih,” jelasnya.
Sementara, Bupati Badung Nyoman Giri Prasta menyampaikan kebanggaan dipilihnya Kabupaten Badung sebagai tuan rumah dalam ajang ini.
“Semoga pemilihan duta pariwisata di Badung bisa menjadi tonggak kebangkitan pariwisata,” kata Giri Prasta. (pp03)