BANGLI | patrolipost.com – Ratusan paket sembako dibagikan oleh salah seorang warga Banjar Pande, Kelurahan Cempaga, I Wayan Mariana. Sembako diberikan kepada warga kurang mampu dan lansia di Kelurahan Cempaga, Bangli pekan lalu.
Menurut Wayan Mariana bagi-bagi sembako kali ini adalah untuk yang kedua kalinya. Sebulan lalu sebanyak 90 paket sembako dibagikan. ”Untuk tahap kedua sebanyak 220 paket sembako dibagikan,” ujar pria yang memilki usaha warung sembako dan tempat kost ini.
Lanjut Wayan Mariana untuk paket sembako yang dibagikan menyasar warga kurang mampu dan lansia yang ada di seputaran Kelurahan Cempaga. Untuk Banjar Gunaksa sebanyak 50 paket, Puri Bukit 50 paket, Cempaga 50 paket dan Lingkungan Sidembunut 70 paket sembako.
“Diluar nama yang tercatat ada sekitar 15 paket sembako yang kami sebarkan,” jelas Wayan Mariana sembari mencontohkan 8 paket sembako dibagikan kepada lansia di Banjar Tegalalang, Kelurahan Kawan, Bangli. Satu paket sembako berisikan beras, mie instan, kopi, gula, dan minyak goreng.
Lanjut Wayan Mariana, untuk menghindari kerumunan maka proses pembagian sembako diatur. Penerima mendapat nomor antrean dan jam pengambilan juga ditentukan.
”Untuk pengambilan kami atur setiap calon penerima mendapatkan semacam kertas berisikan nomer pengambilan, strategi ini dilakukan guna menghindari kerumunan,” ungkapnya.
Disinggung terkait motivasi memberikan bantuan sembako, kata Wayan Mariana karena melihat kondisi masyarakat yang serba kesulitan di tengah pandemic Corona. Banyak masyarakat yang sebelumnya bisa bekerja, kini kesulitan mendapt pekerjaan. Tentu dampaknya sangat dirasakan oleh masyarakat khususnya masyarakat kurang mampu.
“Memang apa yang kami sumbangkan jika dilihat memang tidak seberapa besarannya, namun dengan bantuan yang kami berikan setidaknya mampu meringankan beban mereka,” katanya. (750)