Yuk Gemar Membaca! Kodim 1610/Klungkung Tumbuhkan Minat Baca Generasi Muda

baca 333333
Personel Kodim Klungkung membantu menumbuhkan minat baca generasi muda untuk mengunjungi perpustakaan. (ist)

SEMARAPURA | patrolipost.com – Berbagai upaya, kreasi dan aksi gencar dilakukan Kodim 1610/Klungkung beserta jajarannya dalam membina wilayah teritorialnya. Aksi nyata itu terlihat saat Babinsa Sampalan Tengah, Sertu I Kadek Gde Mirah Sidikarya menggelar komunikasi sosial melalui program “Yuk Gemar Membaca“ di Perpustakaan Werdi Satra yg berada di Br Jabon, Desa Sampalan Tengah, Kecamatan Dawan-Klungkung, Kamis (31/03/22).

Saat ditemui, Babinsa kelahiran Klungkung ini mengatakan program “Yuk Gemar Membaca“ ini sengaja digelar sebagai upaya menumbuhkan minat baca anak-anak, apalagi di masa pandemi Covid-19 saat ini, sekolah masih menerapkan belajar secara daring.

”Secara rutin, kami selalu memberikan himbauan kepada anak-anak di wilayah binaan untuk selalu menyempatkan diri berkunjung dan membaca buku di Perpustakaan Werdi Satra, namun tetap sesuai disiplin prosedur protokol kesehatan,” ungkapnya.

Senada, Ni Ketut Sriani penjaga perpustakaanpun mengatakan bahwa program “Yuk Gemar Membaca“ Pak Babinsa Sampalan Tengah memberikan perubahan bagi minat anak-anak untuk berkunjung ke perpustakaan ini.

Sementara itu saat ditemui di ruang kerjanya, Dandim 1610/Klungkung Letkol Inf Suhendar Suryaningrat SH MSi menjelaskan bahwa program “Yuk Gemar Membaca“ ini merupakan wujud kepedulian Kodim 1610/Klungkung terhadap pendidikan generasi muda di wilayah Kabupaten Klungkung.

“Dengan mengoptimalkan peran Babinsa di wilayah binaan, kami berupaya meningkatkan motivasi sekaligus merangsang kesadaran anak-anak akan pentingnya membaca buku,” ungkapnya.

Program “Yuk Gemar Membaca“ , menurut Dandim Klungkung ini diharapkan bisa mengatasi setiap kesulitan yang ditemui oleh anak-anak, mereka nantinya akan terbiasa untuk membaca.

“Tidak ada pengetahuan tanpa membaca“, membaca merupakan salah satu jendela sebagai kunci dalam perubahan untuk masa depan yang lebih gemilang,” tegas Almamater Akmil Tahun 2002 ini.

Dandim Hadiri Pembukaan Musrenbang RKPD
Selain itu, Dandim 1610/Klungkung Letkol Inf Suhendar Suryaningrat SH MSi juga menyempatkan diri menghadiri kegiatan Musrenbang RKPD Kabupaten Klungkung Tahun 2023, Kamis (31/3/2022 ).

Musrenbang diikuti oleh Sekda Klungkung, I Gede Putu Winastra, unsur DPRD Kabupaten Klungkung, Forkopimda Kabupaten Klungkung, Bappeda Provinsi Bali, OPD Pemkab Klungkung dan instansi vertikal Kabupaten Klungkung.

Kegiatan penting yang diikuti oleh Forkopimda beserta OPD Pemkab Klungkung ini di gelar di ruang rapat Praja Mandala Kantor Bupati Klungkung dan dipimpin langsung oleh Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta.

Dalam sambutannya, Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta menyampaikan bahwa kegiatan Ini merupakan kegiatan rutin setiap tahun dilaksanakan, dimana RKPD 2023 merupakan final dari visi dan misi Bupati Klungkung.

Menurut Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta , Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Tahun 2023 pembahasan usulan Program dan Kegiatan Tahun 2023 sebagai bahan penyusunan Rancangan Akhir Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2023 di Ruang Rapat Praja Mandala Kantor Bupati Klungkung, Kamis (31/3/2022).

Lebih jauh Bupati Suwirta mengatakan, untuk mencapai tujuan pembangunan daerah, perlu dirancang perencanaan pembangunan daerah yang disusun berdasarkan skala prioritas yang betul-betul dapat menyentuh serta memenuhi kebutuhan masyarakat Klungkung dan menjawab permasalahan daerah seuai dengan potensi dan masalah.

“Penyusunan perencanaan pembangunan daerah harus mampu menghasilkan rumusan program kegiatan yang didasarkan pada strategi dan arah kebijakan yang fokus mengatasi akar masalah pencapaian terget prioritas daerah,” ujar Bupati Suwirta

Dua hal penting dalam membuat perencanaan yakni potensi dan masalah, kedua hal ini harus dipahami dalam pembuatan program kerja perencanaan. Visi dan Misi Bupati Klungkung dalam periode kedua kepemimpinannya ini yaitu “ Klungkung yang unggul dan sejahtera “.

Sementara, Kepala Baperlitbang selaku Ketua Tim Penyusunan RKPD Kabupaten Klungkung, Anak Agung Gede Lesmana mengatakan, Musrenbang Rencana Kerja Pemerintah Daerah Tahun 2023 mengangkat sebuah tema “Melalui Peningkatan Daya Saing dan Pelayanan Publik yang Inovatif” dengan empat prioritas yaitu, penanggulangan kemiskinan dan pembangunan perekonomian untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, pembangunan manusia berbudaya melalui peningkatan kualitas pendidikan kesehatan dan daya saing sumber daya manusia, pembangunan infrastruktur untuk mendorong peningkatan kualitas pelayanan publik dan percepatan reformasi birokrasi untuk mewujudkan birokrasi yang santun, berintegritas, akuntable, responsif dan inovatif.

Sementara itu, Dandim 1610/Klungkung Letkol Inf Suhendar Suryaningrat menyampaikan bahwa Kodim 1610/Klungkung dalam pembangunan daerah akan membantu dan bekerjasama untuk memajukan kesejahteraan masyarakat Klungkung. ”Semoga program Kodim dan Pemerintah daerah dapat disinergikan,” tegasnya. (855)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.