Antisipasi Terjadinya Cluster Baru Covid-19, Polres Klungkung Intensif Ingatkan Masyarakat

Jajaran Polres Klungkung turun ke Pasar Tusan untuk mengingatkan masyarakat agar selalu disiplin protokol kesehatan, Kamis (18/2/2021). (ist)

SEMARAPURA | patrolipost.com – Diperlukan edukasi dan kesadaran masyarakat yang tinggi untuk selalu mematuhi protokol kesehatan supaya terhindar dari penyebaran virus Covid-19. Untuk itu, Wakapolres Klungkung, Kompol Luh Ketut Amy Ramayathi Prakasa SIP MM, bersama Kabag Ops dan personel yang terseprint Ops Aman Nusa, mengendalikan pelaksanaan patroli dengan hadir di tengah-tengah kegiatan masyarakat di Pasar Tusan, Kamis (18/2/2021).

Dengan berjalan kaki mengelilingi lapak pedagang, Wakapolres Klungkung dan anggota menyampaikan imbauan kepada masyarakat, pedagang dan pengunjung untuk selalu patuh menjalankan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran virus corona atau Covid-19.

“Kepada pedagang dan pengunjung Pasar Karangan, mari jaga kesehatan di tengah pandemi virus corona atau Covid-19, yang sampai saat ini belum bisa dipastikan hilang, tolong dan tolong patuhi protokoler kesehatan yang salah satunya wajib pakai masker,” kata Kasat Sabhara Akp Dewa Ketut Alit Kamboja, SH kepada seluruh masyarakat yang ada di Pasar Tusan.

Wakapolres Klungkung menambahkan, adanya kegiatan Pasar Tusan ini merupakan menjadi titik berkumpulnya masyarakat untuk jual beli, maka kami hadir memberikan kenyamanan, sekaligus mengingatkan agar para pedagang juga pengunjung senantiasa disiplin dalam menjalankan protokoler kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Kami hadir berikan pemantauan dan pelayanan sekaligus tak bosan – bosan kami ingatkan pada masyarakat, Guna, memutus rantai penyebaran covid-19,” ujarnya. (855)

Pos terkait