Asik! Warga Bisa Makan Gratis, Polri Dirikan 7 Dapur Umum

Humas Polda Metro Jaya
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus

JAKARTA | patrolipost.com – Sejumlah langkah dilakukan polisi untuk meringankan beban warga selama Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) berlaku. Polda Metro Jaya bersama Mabes Polri memutuskan mendirikan 7 dapur umum selama PSBB. Nantinya warga terdampak Covid-19 bisa mendapat makan gratis.

“Ada di Jakarta Barat, Pintu Kota, Kampung Melayu, Sunter, Tanjung Priok, yang daerah padat penduduk,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus kepada wartawan, Kamis (16/4).

Yusri menjelaskan, setiap dapur umum bisa membuat 400 sampai 500 porsi makanan setiap hari. Warga terdampak Covid-19 bisa mendatangi dapur umum ini untuk meminta makanan secara gratis.

Polri menargetkan dapur umum ini akan beroperasi hingga PSBB berakhir. Dengan begitu, kebutuhan warga tetap bisa terpenuhi meskipun harus bekerja di rumah.

“Saat PSBB banyak yang kerja dari rumah, dan ini salah satu bentuk empati building yang dilakukan kepolisian, walaupun ada yang lain seperti pembagian sembako ke masyarakat dan ojol,” pungkas Yusri.(305/jpc)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.