Begini Perbandingan Luas Kebakaran Los Angeles dengan Gaza yang Dihancurkan Israel

gaza 333333
Perbandingan antara kebakaran Los Angeles dan penghancuran Gaza oleh Israel. (ist)

LOS ANGELES | patrolipost.com – Kebakaran Los Angeles di California, Amerika Serikat (AS), yang dimulai sejak Selasa (7/1/2025) belum bisa dikendalikan sepenuhnya hingga hari ini.

Suara-suara pro-Palestina membandingkan bencana di Los Angeles itu dengan penghancuran Jalur Gaza, Palestina, oleh Israel sejak 7 Oktober 2023. Itu muncul setelah para selebritas Hollywood yang mendukung Israel dalam penghancuran Gaza meratapi rumah mereka yang hancur akibat kebakaran Los Angeles.

Mengapa penghancuran Gaza dan kebakaran Los Angeles Diperbandingkan? Karena Amerika Serikat berkontribusi besar dalam penghancuran Gaza melalui bantuan militer besar-besaran untuk Israel sejak perang Gaza dimulai 7 Oktober 2023.

Meski pemerintah federal AS dan negara bagian California yang membawahi Los Angeles ada perbedaan dalam otorisasi, namun bantuan militer pemerintah AS untuk Israel bersumber dari para pembayar pajak, di mana orang-orang kaya Amerika Serikat sebagian besar berbasis di Los Angeles. Perbandingan Luas Kebakaran Los Angeles dan Gaza yang Dihancurkan Israel

1. Luas Gaza yang Dihancurkan Israel Luas total Jalur Gaza 365 kilometer persegi, dan nyaris seluruh wilayah hancur akibat invasi brutal Israel sejak 7 Oktober 2023 hingga sekarang. Korban jiwa akibat invasi Israel di Gaza hampir 46.600 orang.

2. Kebakaran Los Angeles, Kebakaran Palisades dimulai Selasa (7/1/2025) di semak belukar dan menyebar luas hingga lebih dari 23.713 hektare lahan. Kebakaran Eaton dimulai Rabu (8/1/2025), menghanguskan lebih dari 14.117 hektare lahan. Kebakaran Sunset dimulai Rabu (8/1/2025) di wilayah Runyon Canyon, Hollywood Hills, yang memaksa serangkaian evakuasi baru. Kebakaran ini menghanguskan puluhan hektare vegetasi.

Kebakaran Hurst dan Kennedy di Lembah San Fernando Kebakaran ini menghanguskan ratusan hektare lahan.

Kebakaran Woodley menghanguskan beberapa hektare, bermula di dalam cagar alam Los Angeles dan kini telah sepenuhnya terkendali. Total lahan yang hangus akibat kebakaran di Los Angeles Conty hampir 40.000 hektare, merusak sekitar 12.000 bangunan, menewaskan 24 orang, dan menyebabkan 16 orang lainnya hilang. Perkiraan kerugiannya mencapai USD135 miliar hingga USD150 miliar atau Rp2.197 triliun hingga Rp2.441 triliun. (305/snc)

Pos terkait