Beh, di Seminyak Ada Villa Khusus Menerima Gay

Lurah Seminyak Oka Permadi saat mendatangi sebuah villa yang diduga menjadi sarang para gay di Seminyak, Kamis (9/1/2020).

KUTA | patrolipost.com – Para pencinta sesama jenis alias gay mulai meresahkan warga Kuta, Badung. Pasalnya, belakangan ramai iklan di media sosial menyewakan villa khusus gay di Seminyak, Kuta. Disebut-sebut Seminyak dan Petitenget menjadi surganya kaum gay di Bali.

Adanya iklan akomodasi yang menyewakan villa khusus gay ini, Lurah Seminyak Kadek Oka Permadi langsung melakukan penelusuran, Kamis (9/1/2020) kemarin. Ia turun bersama Kepala Lingkungan, Penerepti Lingkungan, serta hansip ke sebuah vila yang berada di Gang Drona, Seminyak. Vila ini diduga telah secara terbuka mengiklankan diri di internet, khusus untuk tamu-tamu gay.

Bacaan Lainnya

Sayangnya saat disambangi petugas, villa tersebut dalam keadaan kosong dan terkunci. Namun, informasi dari warga sekitar memang villa tersebut kerap menerima tamu kaum gay.

“Dari informasi warga sekitar, memang villa ini sering menerima tamu khusus gay,” ujarnya.

Dijelaskan bahwa vila yang dipakai mesum para gay ini tanahnya dimiliki oleh orang Manado tapi tinggal di Swiss, dan saat ini dikontrak oleh WNA asal Belanda. Dengan mengiklankan diri untuk tamu-tamu gay, menurutnya jelas-jelas melanggar dan bertentangan dengan norma.

“Kalau di website namanya Villa Angelo, tapi di sini plang namanya Villa Dilen,” kata Oka Permadi.

Sementara Kadis Pariwisata Badung I Made Badra secara tegas menyatakan bahwa adanya akomodasi wisata khusus untuk gay ini sudah mencoreng citra pariwisata Bali. Apalagi mereka telah terang-terangan mengiklankan diri vila menerima kaum gay.

“Pariwisata Bali adalah pariwisata budaya dan adat istiadat. Ini (vila khusus gay) jelas mencoreng citra pariwisata Bali,” kata Badra.

Atas hal ini, pejabat asal Kuta ini mengaku sudah berkoordinasi dengan Satuan Polisi Pamong Praja untuk segera melakukan penindakan. “Kami minta Satpol PP segera menindak tegas,” pinta Badra.

Secara terpisah, Kasat Pol PP Badung IGK Suryanegara juga mengaku sudah menerima laporan adanya villa menyewakan tamu khusus gay ini. Menurut rencana Jumat (10/1/2020) pihaknya akan langsung mendatangi lokasi.

“Kami sudah terima laporan, tentu kami akan tindak tegas,” ujarnya. (634)

Pos terkait