Bupati Suwirta Serahkan Empat Paket Alat Pengangkut Sampa

sampah 444444
Bupati Suwirta Serahkan Empat Paket Alat Pengangkut Sampah

SEMARAPURA | patrolipost.com – Jaga dan rawat alat ini dengan sebaik-baiknya, sehingga nantinya tidak mudah rusak dan bisa dipergunakan dengan baik. Arahan tersebut disampaikan Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta saat menyerahkan empat paket kendaraan motor roda tiga dan gerobak pilah sampah kepada Perbekel di Tempat Olah Sampah Setempat (TOSS) Center Dusun Karangdadi Desa Kusamba, Kecamatan Dawan, Kabupaten Klungkung, Kamis (27/10).

Empat paket kendaraan roda tiga dan gerobak tersebut masing-masing diserahkan kepada Perbekel Desa Pesinggahan, Desa Bakas, Desa Ped dan Desa Batununggul.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Suwirta berharap para perbekel bisa menjadi garda terdepan dalam menuntaskan permasalahan sampah terutama di desa-desa. Bupati juga meminta agar seluruh masyarakat lebih meningkatkan kedisiplinan untuk memilah sampah dari rumah agar nantinya program 100 persen TOSS Desa bisa berjalan maksimal.

“Mari bersama-sama tingkatkan kedisiplinan memilah sampah dengan sebaik-baiknya agar nantinya program 100 persen TOSS Desa ini bisa berjalan dengan maksimal,” harap Bupati Suwirta.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan Kabupaten Klungkung I Ketut Suadnyana mengatakan bahwa ada empat desa yang menerima bantuan berupa kendaraan roda tiga dan gerobak sampah, diantaranya Desa Ped, Desa Batununggul, Desa Bakas dan Desa Pesinggahan. Sementara alat ini merupakan pengadaan dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Bidang Lingkungan Hidup dan Kehutanan Tahun Anggaran (TA) 2022 Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia dengan total biaya sebesar Rp 167 juta. (855)

 

 

Pos terkait