DENPASAR | patrolipost.com – Pengunjung Pasar Kreneng Denpasar, Selasa (15/10) pukul 19.45 Wita geger. Seorang wanita yang diketahui bernama Halimah dikejar lalu ditikam oleh seorang pria, Rudianto (38) di pintu masuk Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Politik (STISPOL) Wira Bhakti Denpasar Jalan Leli Nomor 1 Kreneng, Denpasar Timur.
Menurut keterangan Dodi Pande Setiawan (21), seorang mahasiswa Sitipol mengatakan, saat itu ia sedang duduk-duduk di halaman parkir tiba-tiba melihat korban yang saat itu berlari masuk kemudian terjatuh dan bangun. Namun saat korban terbangun, ia melihat pelaku langsung melakukan penusukan pada punggung korban sebanyak tiga kali.
“Saya tidak berani memberikan pertolongan karena pelaku membawa senjata tajam,” ujar warga Jalan Ratna Denpasar ini.
Sementara saksi lainnya seorang pedagang, Ahmad Junaedi mengatakan, saat itu ia sedang berjualan soto di sebelah selatan lokasi kejadian, kemudian melihat korban sudah tergeletak di TKP. Dia melihat pelaku membawa pisau telah diletakkan di patung depan sebelah utara pintu gerbang STISPOL. Kemudian ia berinisiatif membawa korban yang masih tergeletak menggunakan mobil untuk dilarikan ke RSAD. Namun karena kondisi korban cukup parah sehingga dirujuk ke RS Sanglah. “Lukanya cukup parah,” tuturnya.
Korban mengalami tiga luka tusukan pada bagian punggung. Sementara pelaku yang sempat meninggalkan TKP berhasil diamankan warga dan diserahkan kepada pihak kepolisian Polresta Denpasar.
Kasubbag Humas Polresta Denpasar, Iptu Muhammad Nurul Yaqin yang dikonfirmasi patrolipost.com mengatakan, pelaku saat ini telah diamankan oleh anggota Resmob di Mapolresta Denpasar. Namun ia belum dapat memastikan motif pernikaman itu.
“Pelakunya masih diperiksa, sedang diinterogasi. Jadi, motifnya masih sedang lidik,” kata mantan Kanit Reskrim Polsek Kuta Selatan ini.
Sementara itu, setelah mendapat perawatan di RS Sanglah, akhirnya korban Halimah meninggal dunia, sekira pukul 22.55 Wita tadi malam. Sumber terpercaya menyebutkan, antara pelaku dan korban merupakan suami suami-istri. Kejadian itu diduga disebabkan cemburu karena korban Halimah diduga selingkuh dengan pria lain. (007)