Dukungan Paket Made Subrata – Ngakan Kutha Parwata Menguat

BANGLI | patrolipost.com – Dukungan terhadap Made Subrata – Ngakan Kutha Parwata untuk maju dalam Pemilihan Kepada Daerah (Pilkada) Bangli dengan menggunakan kendaraan Partai Golkar semakin menguat. Dukungan kini datang dari organisasi sayap Golkar yakni dari Ketua Angkatan Muda Partai Golkar Bangli, Made Santika.

Kepada media, Made Santika mengaku secara pribadi mendukung jika Golkar nantinya mengusung paket Made Subrata – Ngakan Kutha Parwata dalam Pilkada nanti. Untuk posisi calon bupati yakni Made Subrata dan wakil bupati Ngakan Kutha Parwata.

Menurut Made Santika, ada beberapa pertimbangan dirinya mendukung paket tersebut yakni Made Subrata adalah putra Kintamani. Sementara secara realita untuk luas wilayah dan jumlah pemilih sebagian besar ada di Kecamatan Kinatamani. Dengan mengusung  putra Kintamani sebagai calon bupati, setidaknya akan mampu membawa rasa fanatisme kewilayahan.

“Tetap yang kami inginkan Kintamani Bangli Satu (KBS),” tegas mantan anggota DPRD Bangli dua kali periode ini, Minggu (20/10).

Selain itu Made Subrata tidak bisa dipisahkan dengan nama besar kakaknya Bupati I Made Gianyar. Di salah satu sisi Made Subrata mendapat dukungan dari beberpa tokoh masyarakat khususnya di Kecamatan Kintamani.
“Selaku Perbekel tentu hubungan dengan sebagian besar perbekel pasti tetap nyambung,” kata politisi asal Desa Batur, Kintamani ini.

Sementara untuk Ngakan Kutha Parwata, kata Made  Santika, dikenal sebagai politisi PDIP yang polos  dan bersahaja serta tidak neko-neko. “Saya sempat dua kali periode bersama beliaunya di DPRD, politisi asal Tembuku tersebut tidak pernah membeda-bedakan warna dalam mengambil sebuah kebijakan,” sebut Made Santika.

Selain itu dengan mengambil Ngakan Kutha Parwata yang dikenal sebagai sosok yang mudah bergaul dan di mata kader PDIP sendiri masih disegani sehingga tidak menutup kemungkinan suara PDIP bisa digembosi.
“Dengan perpaduan paket Kintamani- Tembuku ditambah lagi dengan dukungan dari partai koalisi, kami yakin kemenangan bisa digapai dalam Pilkada nanti,” sebut Made Santika optimistis. (750)

Pos terkait