Gede Tindih Kembali Nahkodai NasDem Bangli

gede tindih
Ketua DPD NasDem Bangli I Gede Tindih. (ist)

BANGLI | patrolipost.com – Politisi Gede Tindih kembali dipercaya untuk menakhodai Partai NasDem Bangli. Sebelumnya posisi Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Bangli dipegang oleh I Ketut Guna. Penunjukan politisi asal Desa Songan, Kecamatan Kintamani ini sebagai Ketua DPD Partai Nasdem Bangli berdasarkan Surat Keputusan Dewan Pimpinan Pusat Partai NasDem Nomor :106-KPTS/DPP-NasDem/V/2024 tentang susunan pengurus DPD Partai NasDem Kabupaten Bangli.

Gede Tindih saat dikonfirmasi membenarkan jika dirinya diberi kepercayaan oleh DPP Partai NasDem untuk memimpin Partai NasDem di Bangli. Gede Tindih mengaku jika penunjukan dirinya selaku ketua DPD NasDem Bangli adalah untuk kedua kalinya yakni sebelumnya untuk periode 2014-2021 dan 2024.

Bacaan Lainnya

“Kalau partai lain untuk struktur kepengurusan ada masa baktinya, kalau di NasDem tidak mengenal namanya masa jabatan, dan pengisian jabatan ketua DPD ditunjuk langsung dari DPP lewat Dewan Pimpinan Wilayah (DPW),” ungkap Gede Tindih, Minggu (2/6/2024).

Disinggung pertimbangan DPP melakukan pergantian, kata Gede Tindih di Partai NasDem ada yang namanya evaluasi kerja dengan beberapa parameter. DPP melihat kinerja dalam Pemilu Legislatif kemarin. Dimana dari keterisian calon legislatif di tiap-tiap daerah pemilihan (Dapil). Dari 5 Dapil di Kabupaten Bangli yang terisi calon hanya di 3 Dapil yakni Dapil KIntamani Timur, Bangli dan Susut  sedangkan Dapil Kintamani Barat dan Tembuku tanpa terisi calon.

“Dengan berkurangnya jumlah Caleg di masing- masing Dapil tentu berimbas pada berkurangnya peraihan suara NasDem,” jelas Gede Tindih yang juga Ketua DPP Ormas Nasional Demokrat Bangli ini.

Begitu juga dari 4 kecamatan hanya terbentuk 3 kepengurusan Dewan Pimpinan Cabang (DPC). “Dari 4 kecamatan hanya di Kecamatan Tembuku saja tidak ada kepengurusan,” kata pria yang juga anggota DPRD Bangli ini.

Pihaknya segera melakukan rapat untuk memperkuat struktur partai di kecamatan, jika struktur di kecamatan telah terbentuk tentu ke depan pihaknya  akan lebih mudah dalam menjaring calon legislatif.

“Kami optimis partai NasDem di Bangli akan berkembang ke depannya dan akan bisa lebih banyak lagi menempatkan kader di legislatif,”  ujar Gede Tindih. (750)

Pos terkait