Jadi Ketua KPK, Setyo Budiyanto: Kepercayaan Rakyat Harus Saya Jaga

kpk 222cccccc
Komisi III DPR RI menetapkan Komjen Pol Setyo Budiyanto sebagai Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) periode 2024-2029. (ist)

JAKARTA | patrolipost.com – Komjen Pol Setyo Budiyanto terpilih menjadi Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) periode 2024-2029. Setyo terpilih setelah Komisi III DPR RI menggelar uji kelayakan dan kepatutan calon pimpinan (capim) dan Dewan Pengawas (Dewas) KPK, Kamis (21/11 2024).

Setyo akan didampingi empat Wakil Ketua KPK yang terpilih dalam hasil voting Komisi III DPR RI, mereka yakni Johanis Tanak, Fitroh Rohcahyanto, Ibnu Basuki Widodo, dan Agus Joko Pramono.

Setyo mengaku bersyukur atas hasil tersebut. Ia mengaku, dirinya telah mempersiapkan dengan baik sehingga menjadi pucuk tertinggi Pimpinan KPK.

“Tanggapan saya, bersyukur atas proses sejak tahap Pansel yang berjalan lancar beberapa bulan lalu, semuanya karena kehendak Allah SWT, dukungan istri, anak-anak, dan keluarga. Selama itu saya lakukan persiapan dengan baik, bahkan sejak tahun lalu,” kata Setyo dikonfirmasi, Kamis (21/11/2024).

Setyo meyakini, Pimpinan KPK yang dihasilkan dari proses seleksi panitia seleksi (pansel) hingga akhir pada uji kelayakan dan kepatutan di Komisi III DPR RI, menghasilkan Pimpinan KPK yang independen. Ia mengapresiasi proses rangkaian seleksi capim KPK yang telah berjalan transparan.

“Dengan terpilihnya saya sebagai ketua, tentu ini merupakan kepercayaan rakyat dan amanah yang harus saya jaga dan laksanakan sebaik-baiknya bersama 4 pimpinan lainnya,” tegas Setyo.

Sebelumnya, Komisi III DPR RI menggelar voting untuk memilih 5 calon pimpinan (capim) dan Dewan Pengawas (Dewas) periode 2024-2029. Voting ini dilakukan setelah Komisi III DPR menggelar uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test Capim dan Dewas KPK, sejak Senin (18/11) hingga Kamis (21/11).

Hasilnya, pimpin KPK yang terpilih di antaranya Setyo Budiyanto, Johanis Tanak, Fitroh Rohcahyanto, Ibnu Basuki Widodo, Agus Joko Pramono. Berdasarkan hasil voting, Setyo Budiyanto terpilih menjadi Ketua KPK setelah meraih suara ketua terbanyak. (305/jpc)

Pos terkait