Kawanan Kera Rusak Tanaman Petani di Desa Trunyan Bangli

kera1
Ilustrasi kawanan kera liar merusak tanaman petani. (ist)

BANGLI | patrolipost.com – Para petani bawang dan beberapa jenis sayuran di Desa Trunyan, Kecamatan Kintamani, Bangli menjadi sasaran kawanan kera liar. Tanaman yang masih muda dimakan oleh kera liar. Petani pun harus bekerja keras setiap saat mengusir kawanan kera tersebut.

Menurut Sekdes Trunyan I Wayan Suarta, serangan kera pada lahan pertanian warga sudah lama terjadi dan biasanya kera liar mulai menyerang saat memasuki musim tanam.

Kera menyasar lahan pertanian warga dari jalur Banjar Cemara Landung, sampai di pusat Desa Trunyan. “Kera liar tersebut berasal dari Bukit Abang,” ungkapnya, Selasa (18/4/2023).

Kata Wayan Suarta, tanaman yang jadi incaran kera liar adalah bawang merah, yang merupakan hasil pertanian unggulan warga sekitar. Selain juga tanaman kacang-kacangan.

Lanjutnya, kera liar yang menyerang tanaman warga jumlahnya tidak menentu. Kadang dua sampai tiga ekor, bahkan pernah lebih dari 10 ekor.

“Serangan kera liar ini membuat para petani sekitar merugi. Sebab tanaman warga yang masih muda dicabut untuk dimakan,” jelasnya.

Ditambahkan, serangan kera liar kerap kali terjadi sekitar pukul 07.00 pagi atau sore hari. “Para pemilik lahan hanya bisa menjaga lahannya. Jika kera turun langsung diusir,” ujarnya, sembari menyebutkan bahwa kawanan kera itu tidak sampai masuk pemukiman. (750)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *