Kerjasama Polda Bali – FK Unud dan IDI Bagikan 3.000 Masker

Suasana diskusi antara Polda Bali-FK Unud dan IDI Cabang Denpasar, Selasa (7/4/2020).

DENPASAR | patrolipost.com – Pemerintah Indonesia saat ini tengah gencar dan serius menangani penyebaran virus Covid-19. Polda Bali aktif ambil bagian di dalamnya dengan menempuh berbagai inovasi dalam menjalankan fungsinya sebagai pelayan, pelindung, pengayom dan penegak hukum.

Sebelumnya Kapolda Bali Irjen Pol Dr Petrus Reinhard Golose berinovasi membuat cairan disinfektan dan hand sanitizer bekerjasama dengan Fakultas Kedokteran Universitas Udayana (Unud) dengan bahan baku minuman tradisional arak Bali. Kini Polda Bali kembali menggandeng Fakultas Kedokteran Universitas Udayana (Unud) dan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Denpasar dalam rangka memasyarakatkan masker dan memaskerkan masyarakat untuk mencegah penularan Covid-19.

Bacaan Lainnya

Kerjasama ini ditandai dengan diskusi antara pihak Polda Bali, Fakultas Kedokteran dan IDI Cabang Denpasar, Selasa (7/4/2020) di Gedung Comand Center Mapolda Bali. Kapolda Bali diwakili Karo Ops Kombes Pol Djoko Prihadi SH didampingi Kabid Humas Kombes Pol Syamsi SH, Kabid Dokkes Kombes Pol dr. Nyoman Eddy PW DFM SpF.

Dari pihak Unud hadir Dekan Fakultas Kedokteran Unud Prof Dr dr I Ketut Suyasa, SpB, SpOT(K) didampingi Wakil Dekan Bidang Akademik dan Perencanaan Dr dr I Dewa Sukrama, MSi SpMK(K), Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan Dr dr AA Wiradewi Lestari, SKed SpPK. Sedangkan pihak IDI dihadiri Ketua IDI Cabang Denpasar dr AA Ngurah Anom MARS, dan Wakil Ketua IDI Denpasar dr I Ketut Widiyasa MPA.

Pada kesempatan itu pihak Unud dan IDI Cabang Denpasar menyerahkan 3.000 masker kepada Polda Bali untuk dibagi-bagikan kepada masyarakat yang saat ini sangat membutuhkan.

Kapolda Bali Irjen Pol Dr Petrus Reinhard Golose yang diwakili Karo Ops Polda Bali Kombes Pol Djoko Prihadi SH menjelaskan, saat ini masker sangat langka dan sulit dicari oleh masyarakat. Bahkan masker kain dibuat sendiri oleh masyarakat dengan menggunakan bahan seadanya.

Prihatin atas kondisi itu, Dekan Fakultas Kedokteran Unud Prof Dr dr I Ketut Suyasa, SpB, SpOT(K) mengajak Polda Bali bekerjasama dalam rangka memasyarakatkan masker dan memaskerkan masyarakat untuk mencegah penularan Covid-19.

“Kami berharap jajaran Kepolisian berkenan membagikan donasi masker kepada masyarakat di tempat-tempat publik, seperti persimpangan jalan, pasar dan terminal,” ucapnya.

Karo Ops Polda Bali Kombes Pol Djoko Prihadi mengatakan, kerjasama ini nantinya tidak hanya di tingkat Polda Bali saja, tapi akan dilanjutkan sampai ke tingkat Polres dengan melibatkan Bhabinkamtibmas di desa-desa sekaligus mengedukasi masyarakat untuk melindungi diri dan orang-orang di sekitarnya dengan menggunakan masker.

Pada kesempatan itu,  Karo Ops Polda Bali Kombes Pol Djoko Prihadi SH mewakili Polda Bali merasa senang digandeng dan dipercaya oleh Universitas Udayana dalam kegiatan ini, dimana masyarakat saat ini sangat membutuhkan masker yang sulit didapat di pasaran. (hms/807)

Pos terkait