Kombes Pol Roy Hutton Jadi Direktur Krimsus Polda Bali

wakasat reskrim
Kombes Pol Roy Hutton Marulamrata Sihombing semasa menjabat Wadir Polair Polda Bali. (ist)

DENPASAR | patrolipost.com – Roda mutasi di tubuh Polri kembali bergerak. Sebanyak 87 perwira mulai dari pangkat Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) sampai Inspektur Jenderal (Irjen) dimutasi. Mutasi ini berdasarkan Telegram Rahasia (TR) Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo bernomor; ST/2045/IX/KEP./2022 yang ditandatangani As SDM Polri Irjen Pol Wahyu Widada, tanggal 24 September 2022.

Informasi yang berhasil dihimpun mengatakan, mutasi tersebut satu diantaranya adalah mengisi jabatan Direktur Reserse dan Kriminal Khusus (Dir Reskrimsus) Polda Bali yang lowong karena Dir Reskrimsus sebelumnya Kombes Pol Hendri Fiuser yang meninggal dunia di RS Trijata Bali, Kamis (23/6/2022) lalu. Kursi Dir Reskrimsus akan ditempati oleh Kombes Pol Roy Hutton Marulamrata Sihombing yang saat ini menjabat sebagai Penyidik Tindak Pidana Madya Tk. II Bareskrim Polri.

Bacaan Lainnya

Selain itu, AKBP I Nyoman Wibawa yang saat ini menjabat sebagai Advokat Madya Bidkum Polda NTB ditarik ke Bali dengan posisi sebagai Ps Kabagpsi Ro SDM Polda Bali. Sosok Roy Sihombing orang yang baik, tegas, berani dan bersahabat. Ia tidak asing bagi polisi di Bali karena sebelumnya pernah bertugas di Bali sebagai Wakasat Reskrim Polresta Denpasar dan Wadir Polairud Polda Bali.

Kabid Humas Polda Bali, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu yang dikonfirmasi membenarkan bahwa jabatan Dir Krimsus Polda Bali akan disi oleh Roy Sihombing.

“Iya, betul. Tapi untuk Sertijab menunggu perintah pimpinan. Maksimal empat belas hari setelah TR,” katanya. (007)

Pos terkait