MANGUPURA | patrolipost.com – Kontingen pertama atlet Indonesia Badminton Festival 2021 telah tiba di Pulau Dewata, melalui Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali, Rabu (10/11/2021) dini hari. Indonesia Badminton Festival diikuti oleh 24 negara. Perhelatan olahraga itu akan dimulai pada 16 November 2021 hingga 5 Desember 2021 mendatang.
“Kedatangan pertama kontigen atlet ini tanggal 10 November 2021 dinihari, menggunakan maskapai Batik Air registrasi PK-LZH rute Jakarta – Bali. Mengangkut sebanyak 149 penumpang dan berikutnya jadwal kedatangan terakhir hingga 11 November 2021 mendatang,” jelas General Manager PT Angkasa Pura I (Persero) Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali, Herry AY Sikado, Rabu (10/11/2021) dinihari.
Guna mendukung perhelatan olahraga bergengsi itu, Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali menyiapkan fasilitas jalur khusus untuk kedatangan para atlet dari seluruh dunia.
“PT Angkasa Pura I Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali antusias dalam kegiatan berskala internasional ini, yakni ditunjuknya Pulau Bali sebagai tuan rumah ajang turnamen bulu tangkis. Maka dari itu selaku operator bandara kami menyiapkan fasilitas khusus kedatangannya,” kata Herry.
Herry menjelaskan, pihaknya telah menyiapkan jalur khusus menggunakan parkir pesawat A25, menuju akses gate 1C agar proses kedatangannya lebih lancar.
PT Angkasa Pura I Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali telah berkoordinasi bersama stakeholder terkait khusus untuk teknis kedatangannya, sehingga Protokol Kesehatan di masa pandemi Covid-19 tetap berjalan.
“Seluruh kontigen atlet diberangkatkan menggunakan pesawat carter, tidak bercampur dengan penumpang umum lainnya,” kata Herry.
Herry berharap, melalui kegiatan Indonesia Badminton Festival, dapat mendukung peningkatan kunjungan pariwisata di Bali. (pp03)