KSAD TNI AD Tinjau Proses Pembangunan Makodim Manggarai Barat

kasad
Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak meninjau progres pembangunan Markas Komando Distrik Militer (Kodim) Manggarai Barat, Kamis (1/8/2024).

LABUAN BAJO| patrolipost.com – Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak meninjau progres pembangunan Markas Komando Distrik Militer (Kodim) Manggarai Barat, Kamis (1/8/2024). Selain itu, Maruli juga meninjau pembangunan Rumah Susun dan Rumah Dinas (program SBSN).

Dalam kegiatan ini, KSAD Maruli didampingi oleh Ketum Persit Kartika Chandra Kirana, Paulina Panjaitan Simanjuntak, Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Bambang Trisno Hadi, As Intel Kasad Mayjen TNI Derajat Prima Yoga, As Pers Kasad Mayjen TNI Arief Gajah Mada, Danrem 161/ Wirasakti Brigjen TNI Joad Xavier Barito Nunes, Waaslog Kasad Brigjen TNI Anggarsih Mashudi, Waaster Kasad Brigjen TNI Taufik Shobri. Turut hadir pula Bupati Manggarai Barat Edistasius Endi.

Bacaan Lainnya

Pembangunan Markas Kodim Manggarai Barat ini dilakukan di atas lahan seluas 24.330 M² dengan anggaran mencapai Rp 22 miliar lebih dengan waktu pembangunan mulai dari 16 Februari 2024 -hingga 12 September 2024.

Pembangunan Makodim Manggarai Barat juga meliputi pembangunan rumah jaga, Pos Jaga, Pos Provost, Pagar Keliling, Pembuangan Sampah, Jalan, Saluran dan Pedestarian dan Tiang Bendera.

Selain Makodim, terdapat pula pembangunan Rumah Susun lantai 3 bagi prajurit TNI AD yang sudah mulai dikerjakan sejak 8 Januari 2024 dan ditargetkan selesai pada 11 Oktober 2024.

Usai meninjau pembangunan Makodim Manggarai Barat, Maruli bersama rombongan juga meninjau  pembangunan Rumah Dinas program pembiayaan Surat Berharga Syariah Negara (SBSN). Rumah Dinas ini bertipe H-70 yang diperuntukan untuk 4 Kepala Keluarga dan type K-45 yang diperuntukan bagi 12 Kepala Keluarga.

Dalam agenda kunjungan kerjanya di Labuan Bajo, usai meninjau proses pembangunan Makodim Manggarai Barat, KSAD Maruli bersama rombongan juga meninjau pembangunan sumur bor swadaya Kodim 1612 Manggarai di Dusun Menjaga, Desa Macang Tanggar, Kecamatan Komodo. (334)

Pos terkait