GIANYAR | patrolipost.com – Lautan manusia tampak memadati kegiatan Car Free Day (CFD) Spesial Galungan dan Kuningan di areal taman kota Gianyar, Minggu (23/2). Banyak masyarakat hadir untuk mengikuti senam, jogging, bersepeda atau sekadar menonton pertunjukan bahkan adapula yang ingin menikmati berbagai kuliner yang tersedia di Jalan Kebo Iwa.
Acara diawali dengan senam bersama dan hiburan dari SD Negeri 2 Batuan Kaler dan SMP Negeri 2 Gianyar yang mampu menarik khalayak ramai untuk berkumpul menikmati pertunjukan. Tak kalah menarik, di depan SMP Negeri 1 Gianyar juga berjejer tenda. Menarik, biasanya tenda dipenuhi oleh pedagang yang mengadu nasib untuk meraup rupiah, namun kali ini tenda dipenuhi siswa SMK yang akan berlomba membuat masakan kuliner. Setidaknya 14 SMK yang ada di Kabupaten Gianyar, baik negeri maupun swasta ikut beradu kemampuan mengolah daging dengan berbagai rempah.
Uniknya lagi, setiap tenda tidak dituliskan dari SMK mana peserta berasal, namun diisi nama-nama ikan yang ada di perairan Indonesia mulai dari ikan teri, salmon dan yang lainnya.
Lomba kuliner tingkat SMK tersebut merupakan rangkaian kegiatan HUT PDI-P ke 47 di Kabupaten Gianyar yang digelar oleh Dewan Pengurus Cabang (DPC) PDI-P Gianyar. Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Gianyar I Ketut Sudarsana mengatakan festival kuliner ini sebagai gema bahwa rempah nusantara masih ada dan dipakai oleh seluruh lapisan masyarakat. Apalagi sekarang masyarakat sangat memburu makanan kuliner khas suatu daerah.
Bupati Gianyar yang juga Ketua DPC PDI-P, Made Mahayastra mendukung penuh festival kuliner kali ini. Festival kuliner tersebut juga sesuai dengan visi misinya untuk merancang atau menghidupkan kembali UMKM dan rakyat kecil.
Dikatakan pula berbicara kuliner Bali, satu satunya daerah dan pemerintah yang memberikan kesempatan untuk kuliner tetap eksis dan berkembang hanya di Gianyar karena cukup mengunjungi pasar senggol Gianyar semua kuliner tersedia disana. Mulai dari kue lukis, klepon, laklak, dan lainnya bahkan babi guling, ayam betutu lengkap tersedia dalam satu kawasan di pusat Kota Gianyar.
Bupati Mahayastra juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh SMK yang ada di Gianyar yang telah mengikuti lomba kuliner. Ia juga berpesan agar selepas dari dunia pendidikan agar muncul wirausaha-wirausaha muda di Gianyar baik di bidang kuliner atau lainnya. (hms)