(Tengah) General Manager PLN Unit Induk Distribusi (UID) Bali I Wayan Udayana di acara temu media.
DENPASAR | patrolipost.com – General Manager PLN Unit Induk Distribusi (UID) Bali I Wayan Udayana dalam acara temu media di Renon Denpasar, Senin (12/4/2021) menyampaikan, berbicara kelistrikan khususnya di Bali sejak Covid-19 melanda, diakui sektor pariwisata di Bali paling terimbas, akibatnya PLN pun juga terkena imbasnya. Lantaran itulah peran media dianggap signifikan dalam menginformasikan berbagai hal terkait kelistrikan nasional dalam rangka pemulihan ekonomi nasional.
“Seiring imbas pariwisata yang semakin meningkat kelak, tentu saja mesti diiringi dengan pelayanan PLN yang lebih baik. Informasi- informasi terkait pelayanan juga meningkat. Oleh karena itu, kami mengharapkan sekali teman-teman media ikut mensupport upaya PLN untuk tetap meningkatkan pelayanan kepada masyarakat terutama di saat pemulihan ekonomi Bali dari sisi pariwisata,” ucapnya.
Selama ini, diakui pria asal Abiansemal, Badung ini, PLN dan media sudah begitu akrab bersinergi, secara bersama-sama dalam suasana formal maupun nonformal untuk menjalin komunikasi yang baik membangun khususnya di bidang kelistrikan di Bali.
“Kerjasama yang baik antara PLN dan media dalam menyampaikan informasi yang akurat akan sangat membantu pelanggan maupun masyarakat untuk memahami program- program yang dicanangkan PLN,” sebut Udayana sembari menambahkan, PLN sudah berusaha meningkatkan pelayanan lewat aplikasi-aplikasi, surat, maupun sosialisasi lainnya termasuk berkunjung ke stake holder.
‘’Tetapi kami tetap masih mengharapkan peran media karena hubungan media dengan masyarakat jauh lebih massif sehingga informasi tentang pelayanan PLN sampai ke masyarakat lebih cepat. Tolong bantu kami jika ada info-info yang terkait dengan PLN yang sekiranya perlu diverifikasi atau ditindaklanjuti, agar dikomunikasikan. Mohon jika ada isu-isu atau informasi bagaimana kita memulihkan perekonomian ini, kita jalin komunikasi yang sebaik-baiknya untuk membangun dan memulihkan kelistrikan untuk mendukung perekonomian di Bali,” imbuhnya.
Khusus Bali dan juga nasional bagaimana kondisi dan kesiapan PLN baik menjelang hari raya cukup baik, neraca daya dan kemampuan pembangkit PLN, kemampuan suplai PLN Bali terhadap permintaan (demand) PLN Bali masih baik. Permintaan beban di Bali ini sejak Covid-19 mengalami penurunan. Masih belum sama dengan kondisi akhir 2019.
“Kita berharap stimulus yang diberikan pemerintah terhadap pelaku perekonomian di Bali mudah-mudahan efektif. Begitu juga imbauan yang sangat masif dari pemerintah yaitu Work from Bali yaitu bekerja dari Bali bisa menstimulus pergerakan perekonomian di Bali. Ini kita support dan saya yakin teman-teman bisa dapat info yang banyak dan salah satu infonya tentang PLN tolong dikoordinasikan, mungkin ada hal yang perlu kita verifikasi atau tindak lanjuti,” jelas Udayana.
Selanjutnya ia menerangkan, menjelang Hari Raya Galungan dan Kuningan serta puasa kondisi aman, mudah-mudahan nanti pada saat Idul Adha juga aman karena kemampuan PLN cukup baik dan ke depan PLN bisa mengupayakan sistem Bali tetap aman karena Bali adalah daerah pariwisata tentunya sangat strategis dan menjadi perhatian pemerintah. Serta sudah menjadi standar PLN untuk memberikan pelayanan yang terbaik untuk para stake holder yang melakukan kegiatan di Bali dan ini tidak lepas dari dukungan media.
“Satu imbauan untuk Hari Raya Galungan kami berharap untuk pemasangan penjor agar diperhatikan faktor keamanannya jangan sampai menyentuh instalasi PLN yang bisa membahayakan masyarakat, agar diperhatikan aspek keamanan pada saat memasang penjor sehingga perayaan hari Raya Galungan dan Kuningan bisa berjalan dengan aman dan damai,” tutupnya. (wie)