Personel Polsek Benoa Cegah Perkelahian Sesama Anak Buah Kapal yang Terpengaruh Alkohol

abk berkelahi
Proses mediasi perselisihan ABK di Mapolsek Benoa. (ist)

BENOA | patrolipost.com – Hampir saja terjadi gangguan Kamtibmas berupa perkelahian sesama Anak Buah Kapal ( ABK ) di wilayah Pelabuhan Benoa pada hari Jumat (10/11/2023) dini hari sekitar pukul 01.30 Wita di Jalan Ikan Tuna II Pelabuhan Benoa.

Menurut keterangan korban atas nama Yakub Hendra Wijaya, asal Bekasi Jawa Barat, kejadian berawal ketika dirinya sedang makan di Jalan Ikan Tuna II sambil mencharging HPnya. Tiba-tiba pelaku atas nama Ade Lukman, asal Jawa Barat mengajak korban untuk kembali ke kapal.

Bacaan Lainnya

Selanjutnya, korban menolak ajakan pelaku karena masih sedang mencharging HP. Tanpa diduga pelaku yang diduga mabuk ini langsung memukul korban sebanyak 1 kali dan korban tidak melawan. Korban langsung lari ke kantor Polsek Benoa untuk minta perlindungan.

Personel Polsek Benoa Polresta Denpasar merespons laporan tersebut langsung turun ke lapangan untuk mengamankan pelaku dibawah pimpinan Pawas Iptu I Ketut Ramia dan anggota unit Serse Polsek Benoa.

Setelah Unit Serse melakukan interogasi terhadap korban dan pelaku di Mapolsek Benoa, keduanya sama-sama bekerja di perusahaan PT Bandar Nelayan Benoa namun beda kapal. Akhirnya antara korban dan pelaku saling memaafkan dan tidak melanjutkan permasalahan dan sama-sama membuat surat pernyataan damai.

Kapolsek Benoa Kompol Tri Joko Widiyanto AMd SH ketika dihubungi menambahkan, betul Pawas telah melaporkan kejadian pemukulan terhadap sesama ABK pada dini hari tadi. Masalahnya sudah dapat diselesaikan secara kekeluargaan mengingat mereka sama sama bekerja dalam satu perusahaan dan mereka mengakui kesalahpahaman karena pengaruh alkohol.

“Selama ini Kami selalu mewanti wanti prilaku para ABK yang suka minum miras yang menjadi pemicu terjadinya gangguan Kamtibmas. Kami selalu melakukan imbaun bahkan melakukan razia selektif untuk mencegah adanya barang-barang terlarang maupun miras,” ujar Kapolsek Kompol Tri Joko. (hms)

Pos terkait