Pimpinan Negara G20 Kunjungi Hutan Mangrove Tahura Ngurah Rai

tahura
Presiden Jokowi saat mengunjungi Tahura Ngurah Rai beberapa waktu lalu. (ist)

NUSA DUA | patrolipost.com – Memasuki hari kedua KTT G20, Rabu (16/11/2022) para pemimpin negara G20 mengunjungi hutan mangrove Taman Hutan Raya (Tahura) Ngurah Rai. Selepas itu sejumlah agenda sudah disiapkan untuk para delegasi, sampai upacara penutupan pada malam harinya.

Tahura Ngurah Rai merupakan satu-satunya Tahura di Bali dengan luas 1.373,5 hektar memiliki kekayaan ekosistem beragam. Kawasan hutan mangrove ini terletak di dua daerah yaitu Kabupaten Badung dan Kota Denpasar. Wilayah Badung berada di bagian Selatan teluk, seperti Nusa Dua dan Tuban. Luasnya 627 hektare. Adapun yang di wilayah Denpasar di sisi Utara, terutama Suwung dan Serangan, seluas 746,5 hektar.

Bacaan Lainnya

Sebelum dikunjungi delegasi KTT G20, hari ini, Presiden Joko Widodo sudah meninjau kawasan ini beberapa bulan lalu. Tujuannya untuk memastikan pengelolaannya serta kelayakannya untuk dikunjungi delegasi KTT G20.

Berikut daftar agenda KTT G20 pada Rabu, 16 November 2022:

Pukul 09.00—10.00: Kunjungan para pemimpin negara G20 ke Mangrove Taman Hutan Raya Ngurah Rai

Pukul 10.00—20.00: Digital Transformation Expo, Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC)

Pukul 11.00—12.45: Private lunch dan waktu pelaksanaan pertemuan bilateral

Pukul 13.30—10.00: G20 Summit Working Session III – Digital Tranformation

Pukul 15.00—15.15: Handover ceremony and closing

Selain itu, sejumlah kepala negara menjadwalkan pelaksanaan konferensi pers pada hari ini di kawasan Nusa Dua, di antaranya adalah Presiden Spanyol Pedro Sanchez, Presiden Perancis Emmanuel Macron, Presiden Turki Recep Tayyip Edrogan, dan Perdana Menteri Italia Giorgia Meloni.

Presien Joko Widodo (Jokowi) pun dijadwalkan untuk menggelar konferensi pers pada pukul 16.00 WIB atau setelah pelaksanaan upacara penutupan Presidensi G20 Indonesia. (rls/807)

Pos terkait