BANGLI | patrolipost.com – Di tengah merebaknya virus Corona justru tiga pelajar melakukan aksi balap liar yang mengundang kerumunan warga. Mendapat laporan adanya aksi balap liar, Tim Opsnal Polsek Bangli bersama Satgas Covid-19 Desa Landih, Kecamatan Bangli membubarkan aksi balap liar (trek-trekan) di ruas jalan jalur Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Landih, Selasa (28/4/2020).
Dalam penindakan tersebut petugas berhasil mengamankan tiga joki berikut sepeda motor yang digunakan dalam aksi balap liar.
Kapolsek Bangli Kompol Made Rata saat dikonfirmasi membenarkan aksi balap liar yang ditonton ratusan warga dibubarkan petugas. Dalam penindakan tersebut petugas berhasil mengamankan tiga joki berikut sepeda motor dalam kondisi dipreteli.
“Ketiga pelaku diamankan berikut sepeda motornya,” ungkap Kompol Made Rata, Rabu (29/4/2020).
Ketiga joki yang berhasil diamankan yakni Putu DP (13) pelajar asal Banjar /Kelurahan Kubu, Made B (17) pelajar asal Banjar /Kelurahan Kubu dan Wayan S (15) pelajar asal Banjar Pekuwon, Kelurahan Cempaga, Bangli.
Lanjut Kapolsek Mada Rata, mereka ditahan dan baru diperbolehkan pulang setelah diberikan pembinaan di hadapan orangtua masing- masing pelaku. Begitupula untuk sepeda motor, sebelum dikeluarkan pihaknya meminta agar perlengkapan sepeda motor dipasang.
”Setelah diberi pembinaan dan menadatangani surat pernyataan, ketiganya kami lepas,” tegas Kompol Made Rata. (750)