MEDAN | patrolipost.com – Seorang ibu bernama Dewi, warga Desa Kolam Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deliserdang, Provinsi Sumatera Utara (Sumut) tega membakar anak kandungnya, Alia (14) hanya karena tak mau disuruh. Beruntung para tetangga cepat menyelamatnya nyawa sang anak dan melarikannya ke rumah sakit.
Peristiwa itu terjadi di rumah mereka yang sekaligus tempat berjualan bensin eceran, Sabtu (11/1/2020). Awalnya, Dewi memanggil anaknya dan meminta bantuan melayani salah seorang pembeli di warung mereka.
Namun sang anak tidak mengindahkan perintah ibunya sehingga Dewi merasa kesal. Tanpa diduga wanita paro baya ini menyiram anaknya yang masih duduk di bangku SMP itu dengan bensin dan menyalakan api.
Kontan api menyambar tubuh Alia sehingga sang anak menjerit dan berlarian. Warga yang melihat kejadian itu berupaya memadamkan api, beruntung nyawa korban bisa tertolong.
“Masalahnya gara-gara si anak tidak mengindahkan panggilan ibunya. Jadi si ibu marah dan terbawa emosi, disiramnya anaknya pakai bensin,” kata Camat Percut Sei Tuan, Khairul Azam, Senin (13/1/2020), seperti dikutip dari cnnindonesia.com.
Khairul mengatakan, korban menderita luka bakar di bagian punggungnya, sementara pelaku sendiri juga ikut terbakar di bagian tangan dan kakinya. Korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Patah Asih Lubuk Pakam.
“Untuk mencegah kemarahan warga, pelaku diamankan. Sedangkan korban langsung dibawa ke rumah sakit,” ujar Khairul Azam.
Terpisah Kapolsek Percut Seituan Kompol Aris Wibowo membenarkan adanya peristiwa itu. Pihaknya juga sudah ke tempat kejadian perkara (TKP) untuk menyelidiki kasus ini.
“Anggota sudah cek TKP dan cek keadaan korban di rumah sakit. Pihak korban sudah buat laporan pengaduan dan dalam tahap penyelidikan lebih lanjut,” ujarnya. (807)