Sekolah di Bangli Gelar Upacara Mapiuning Jelang Pembelajaran Tatap Muka

Kepala SMPN 1 Bangli (kiri) saat melaksanakan upacara mapiuning jelang pembelajaran tatap muka. (sam)

BANGLI | patrolipost.com –  Pembelajaran tatap muka (PTM) di Bangli akan dimulai Senin (4/1/2021) besok. Jelang PTM berbagai persiapan dilakukan pihak sekolah. Seperti di SMPN 1 Bangli jelang PTM  selain mempersiapkan fasilitas Protokol Kesehatan Covid-19 juga melangsungkan upacara mapiuning. 

Kepala SMPN 1 Bangli, I Wayan Widiana Sandhi mengatakan untuk persiapan PTM tidak hanya persiapan secara skala namun juga secara niskala. Untuk persiapan secara niskala meliputi pelaksanaan upacara piuning di Padmasana SMPN 1 Bangli.

Bacaan Lainnya

“Tujuangnya untuk memohon kerahayuan dan kepancaran pelaksanaan PTM pada Sang Pencipta,” ujarnya, Minggu (3/1/2021). 

Sebagi bentuk kesiapan menyongsong PTM, pihaknya telah melakukan simulasi. Menurut Wayan Widiana Sandhi untuk PTM akan berlangsung 3 jam dalam sehari. Kemudian siswa akan dibagi menjadi dua sesuai dengan nomor urut ganji dan genap. Masing-masing nomor urut akan mengikuti PTM selama 3 hari.

“Untuk awal PTM, masing-masing siswa hanya 3 hari mengikuti PTM dan sisanya melalui daring,” sebutnya seraya menambahkan PTM akan diawal siswa dengan nomor urut ganjil. Setelah tiga hari dilanjutkan siswa nomor urut genap.

 Selain itu  sekolah juga sudah mempersiapkan fasilitas sesuai dengan Protokol Kesehatan Covid-19. Termasuk membuat tanda untuk menjaga jarak para siswa sebelum masuk areal sekolah. Untuk menghindari kerumunan pihaknya  berharap siswa datang tepat waktu dan begitu pula saat penjemputan. 

“Begitu sampai di sekolah, dicek terlebih dahulu suhu tubuhnya sesuai Protokol Kesehatan setelah itu siswa langsung masuk dalam kelas. Di dalam kelas pun telah diatur tata letak duduknya,” jelasnya. (750)

Pos terkait