SEMARAPURA | patrolipost.com – Peduli dengan kondisi masyarakatnya, Wakil Bupati (Wabup) Klungkung, I Made Kasta bersama Plt Kepalas Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Klungkung, Wayan Sumarta menyerahkan bantuan sembako kepada masyarakat di Kecamatan Banjarangkan, Rabu (3/6/2020).
Bantuan yang berasal dari Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan ini ditujukan kepada masyarakat kurang mampu dan masyarakat yang terdampak covid-19. Terdiri dari orang dengan ganguan kejiwaan (ODGJ), lansia, disabilitas dengan total mencapai 150 orang penerima.
Pembagian bantuan CSR ini juga dilakukan di Kantor Desa Tihingan, Getakan, Aan, Bungbungan, Takmung, Negari, Banjarangkan, Bakas, Timuhun dan Desa Nyanglan. Saat penyerahan tetap mengutamakan standar protokol kesehatan pandemi covid-19.
”Kita sangat berharap, bantuan ini bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya dan mengajak semua lapisan masyarakat untuk bersama-sama mengikuti imbauan pemerintah. Selalu menjaga diri dan keluarga dari pendemi covid-19 dan bersama-sama berdoa agar pandemi ini segera berakhir,” ajak I Made Kasta.
Tampak juga hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Banjarangkan, I Gusti Agung Gede Putra Mahajaya, tokoh masyarakat dan tokoh agama.(855)