Simakrama Astaguna Disambut Antusias Krama Desa Adat Gembalan Klungkung

warga 444444
Paket Astaguna simakrama dengan warga di Desa Adat Gembalan, Klungkung, Senin (30/9/2024). (ist)

SEMARAPURA | patrolipost.com – Ratusan Krama Gembalan menyambut antusias pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Klungkung nomor urut 1, I Made Kasta dan I Ketut Gunaksa yang dikenal dengan nama paket Astaguna, saat masimakrama di Desa Adat Gembalan, Kecamatan Klungkung, Kabupaten Klungkung, Senin (30/9/2024).

Kehadiran Astaguna ini bertujuan untuk memperkenalkan visi-misi pasangan calon serta mendengarkan aspirasi masyarakat setempat.

Dalam acara tersebut, Made Kasta dan Ketut Gunaksa menyampaikan visi dan misi mereka yang bertajuk Prema Santhi Jagadhita (Pesaja).

Disebutkan, visi ini berfokus pada pembangunan berkelanjutan di Kabupaten Klungkung, dengan penekanan pada peningkatan kualitas hidup masyarakat melalui program-program yang responsif terhadap kebutuhan lokal.

Bahkan, Made Kasta menekankan pentingnya keterlibatan masyarakat dalam proses pembangunan untuk mencapai kesejahteraan bersama.

“Kami berkomitmen untuk mendengarkan dan memenuhi aspirasi masyarakat. Visi kami bukan hanya sekedar slogan, tetapi nyata dalam setiap langkah pembangunan yang kami rencanakan,” kata Made Kasta.

Dengan acara simakrama ini, paket Astaguna semakin memperkuat posisi mereka, menjelang Pilkada Klungkung 2024. Keterlibatan langsung dengan masyarakat menjadi salah satu strategi kunci mereka dalam meraih hati pemilih di Klungkung.

Selain penyampaian visi-misi, acara ini juga diisi dengan diskusi interaktif, saat warga diberikan kesempatan untuk menyampaikan pertanyaan, harapan, dan keluhan mereka.

Sementara itu bakal calon wakil bupati Ketut Gunaksa mengungkapkan, bahwa mendengarkan aspirasi masyarakat adalah bagian penting dari proses politik yang demokratis.

“Dialog dengan masyarakat adalah kunci untuk memahami apa yang sebenarnya dibutuhkan. Kami di sini bukan hanya untuk berjanji, tetapi untuk mendengar langsung dari Krama Gembalan dan dicarikan solusi atas permasalahan tersebut,” kata Ketut Gunaksa.

Tak hanya itu, Astaguna berkomitmen untuk membawa perubahan nyata bagi Kabupaten Klungkung. Dengan dukungan yang kuat dari masyarakat dan rekam jejak yang mumpuni, mereka optimis dapat memenangkan Pilkada 2024 dan mewujudkan visi pembangunan berkelanjutan yang mereka usung.

“Dukungan masyarakat seperti ini adalah pondasi yang kuat bagi kami. Bersama-sama, kita akan menciptakan Klungkung yang lebih baik dan lebih sejahtera,” pungkasnya.

Diakhir acara, suasana semakin meriah dengan pengucapan yel-yel dukungan dari Krama Gembalan. Yel-yel tersebut menunjukkan semangat dan antusiasme masyarakat Gembalan terhadap pasangan Astauna. Dengan mengajak warga Yel-yel diucapkan bersama-sama dengan penuh semangat menangkan Astaguna siap mencoblos nomor urut 1.

Hal ini adalah bentuk dukungan yang luar biasa dari krama Gembalan. Kami sangat berterima kasih atas antusiasme ini dan berjanji akan menjadikan dukungan ini sebagai motivasi untuk bekerja lebih keras,” tutupnya, yang disambut tepuk tangan meriah dari para peserta. (855)

Pos terkait